Arya Vasco

Arya Vasco adalah aktor asal Indonesia yang dikenal melalui film "My Generation" pada tahun 2017.


zoom-inlihat foto
Arya-Vasco.jpg
Instagram / aryavasco
Aktor keturunan Belanda-Jawa, Arya Vasco

Arya Vasco adalah aktor asal Indonesia yang dikenal melalui film "My Generation" pada tahun 2017.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COMArya Vasco merupakan seorang aktor berkebangsaan Indonesia.

Ia dikenal atas perannya dalam film "My Generation" pada tahun 2017 sebagai Konji.

Pada tahun berikutnya, ia muncul dalam film besutan Teddy Soeriaatmadja berjudul "Menunggu Pagi".

Dalam film tersebut ia memerankan karakter Rico.

Arya juga membintangi film horor arahan sutradara Awi Suryadi berjudul "Sunyi" pada tahun 2019 sebagai Andre.

Dalam film itu, ia bermain bersama Angga Yunanda dan Amanda Rawles.

Arya juga memerankan tokoh Nathaniel Siregar dalam serial televisi "Gossip Girl Indonesia" pada tahun 2020.

Pada tahun 2021, namanya makin dikenal setelah muncul dalam serial televisi "Live with My Ketos" sebagai Rangga. (1)

Baca: Angga Yunanda

  • Karier #


Pria kelahiran 18 Desember 1999 ini mengawali kariernya di dunia hiburan sebagai seorang aktor pada tahun 2016 lalu.

Sebelum menjadi aktor, Arya adalah seorang model catwalk.

Ia juga dikenal sebagai selebgram yang mempunyai banyak pengikut.

Prai keturunan Belanda-Jawa ini kemudian membuat penampilan debutnya sebagai aktor dalam film "My Generation" tahun 2017 sebagai Konji.

Sebelum  terpilih menjadi pemeran dalam film tersebut, pria yang memiliki hobi bermain basket itu mengikuti dalam audisi pemilihan aktor dan aktris untuk film besutan Upi Avianto itu.

Pada tahun berikutnya, ia mendapatkan tawaran untuk membintangi film arahan Teddy Soeriaatmadja "Menunggu Pagi".

Dalam film itu, ia berperan sebagau Rico.

Pada tahun 2019, ia muncul dalam dua film horor sekaligus, yakni "Tembang Lingsir" dan "Sunyi".

Pada tahun 2020, ia kembali membintangi film horor berjudul "Sebelum Iblis Menjemput Ayat 2" sebagai Leo.

Namanya kembali menjadi perhatian publik, setelah dia membintangi serial "Love with My Ketos" pada tahun 2021. (2)

Baca: Arbani Yasiz

  • Filmografi #


Film

-Sebelum Iblis Menjemput Ayat 2 (2020) sebagai Leo

-Tembang Lingsir (2019) sebagai Doni

-Sunyi (2019) sebagai Andre

-Menunggu Pagi (2018) sebagai Rico

-My Generation (2017) sebagai Konji

Serial

-The Intern (2021) sebagai Shawn

-Assalamualaikum (2021) sebagai Zack

-Live with My Ketos (2021) sebagai Rangga

-Gossip Girl Indonesia (2020) sebagai Nathaniel Siregar

-Titisan: Thalia Pewaris Tahta Iblis (2020)s sebagai Arra (1)

Baca: Amanda Rawles

(TribunnewsWiki.com/Atika)



Nama lengkap Arya Pralabda Vasco de Haan
Nama lain Arya Vasco
Lahir Denpasar, 18 Desember 1999
Alma mater Sekolah Dyatmika
Pekerjaan Aktor
Tahun aktif 2016-sekarang
Instagram aryavasco


Sumber :


1. www.imdb.com
2. kuyou.id


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Uang Passolo (2026)

    Uang Passolo adalah sebuah film drama Indonesia yang
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved