Amanda Rawles

Amanda Rawles merupakan aktris Indonesia yang pernah membintangi film One Fine Day (2017), Jailangkung (2017), A: Aku, Benci & Cinta (2017), Jailangkung 2 (2018), Something in Between (2018), serta Dear Nathan Hello Salma (2018).


zoom-inlihat foto
amanda-rawles-3.jpg
Instagram @amandarawles
Amanda Rawles

Amanda Rawles merupakan aktris Indonesia yang pernah membintangi film One Fine Day (2017), Jailangkung (2017), A: Aku, Benci & Cinta (2017), Jailangkung 2 (2018), Something in Between (2018), serta Dear Nathan Hello Salma (2018).




  • Kehidupan Pribadi #


TRIBUNNEWSWIKI.COM – Amanda Rawles lahir pada 25 Agustus 2000 di Jakarta, Indonesia.

Amanda Rawles merupakan gadis blasteran Indonesia-Australia.

Ayahnya, Shane Rawles berdarah Australia, sedangkan ibunya, Nasriyah berdarah Indonesia.(1)

Aktris kelahiran Jakarta ini memiliki dua saudara kandung yaitu kakak perempuan bernama Anissa Rawles, dan adik laki-laki bernama Aiden Rawles.

Baca: Deretan Fakta Tentang Amanda Rawles yang Sempat Berikan Semangat untuk Jefri Nichol

Kakaknya, Anissa Rawles juga terjun ke dunia hiburan sebagai aktris.(2)

Saat kecil, Amanda Rawles senang bermain sepak bola, bahkan Amanda Rawles pernah bergabung dalam klub Basket dan Berenang.

Pada usia 12 tahun aktris sinetron Duyung tersebut mulai belajar make up.

Dirinya sering menonton Youtube dan terinspirasi dari ibu dan kakaknya.(3)

Amanda Rawles memutuskan untuk homeschooling karena mengejar akting kariernya.

Sebelumnya Amanda Rawles sempat berhenti berakting untuk menyelesaikan studinya.(4)

  • Karier #


Amanda Rawles mengawali kariernya sebagai aktris ketika berusia 12 tahun.

Ibunya mengenalkan dirinya pada bidang akting melalui berbagai casting.

Setelah beberapa kali ditolak, Amanda Rawles akhirnya bergabung bersama salah satu Production House dan membintangi sinetron ‘Jagon Silat’.(5)

Baca: Fakta-fakta Menarik Marion Jola, Karier Modelling hingga Video Skandal yang Sempat Jadi Perbincangan

Selang satu tahun Amanda Rawles kembali membintangi sinetron ‘Bersama Meraih Mimpi' dan 'Somad’.

Amanda Rawles semakin mengembangkan karirnya ke ranah layar lebar.

Film pertama yang dibintanginya yaitu ‘Ayah Menyayangi Tanpa Akhir’ (2015) saat usianya menginjak 15 tahun.

Di tahun yang sama aktris yang lahir di Jakarta tersebut juga tampil dalam film ‘Get Married 5: 99% Muhrim’ dan ‘7 Hari Menembus Waktu’.(6)

Baca: Daftar Film yang Dibintangi Jefri Nichol dan Amanda Rawles, dari Genre Drama hingga Horor

Di awal kariernya, Amanda Rawles pernah mendapatkan honor yang tidak sesuai.

Bahkan pernah dimarahi oleh sutradara, hingga menyelesaikan satu scene dalam dua jam.

Selain berkarier sebagai aktris, Amanda Rawles pernah menjadi model iklan.

Kala itu dirinya harus bekerja dari pagi hingga malam hari untuk keperluan fitting sebuah iklan.(7)

Peran utama yang Amanda Rawles dapat yaitu dalam film ‘Promise’ pada 2016.

Berperan bersama Dimas Anggara membuat Amanda Rawles gugup.

Promise merupakan film bergenre romantis yang disutradarai Asep Kusnidar.

Selain dibintangi Dimas Anggara, film ini juga dibintangi Boy William dan Mikha Tambayong.(8)

Tahun 2017 Amanda Rawles merilis buku pertamanya ‘Yang Terlupakan’.

Buku tersebut berisikan tulisan-tulisan mengenai perasaannya dalam bentuk quote.(2)

Amanda Rawles beradu peran bersama Jefri Nichol dalam beberapa film, satu di antaranya adalah One Fine Day (2017), Jailangkung (2017), A: Aku, Benci & Cinta (2017), Jailangkung 2 (2018), Something in Between (2018), serta Dear Nathan Hello Salma (2018).

Film Jailangkung (2017) dan Jailangkung 2 (2018) tersebut disutradarai oleh Jose Poernomo, dan Rizal Mantovani.

Projek film horror ini membuat Amanda Rawles susah tidur, karena dibayangi hantu di Jailangkung 2.

Selain itu dirinya sering terbangun karena mimpi buruk.

Hingga saat ini Amanda Rawles telah membintangi sejumlah film layar lebar.(9)

  • Film #


2019 Bebas

2019 Death Whisper

2018 Dear Nathan Hello Salma

2018 Something in Between

2018 Jailangkung 2

2018 The Perfect Husband

2017 One Fine Day

2017 A: Aku, Benci & Cinta

2017 Jailangkung

2017 Dear Nathan

2016 I Love You from 38000 Feet.(10)

2016 Dubsmash

2015 7 Hari Menembus Waktu

2015 Get Married 5: 99% Muhrim.(6)

  • Sinetron #


2012 Jagoan Silat

2013 Bersama Meraih Mimpi

2013 Somad

2015 Duyung

2016 Rahasi Suara Hati.(6)

  • FTV #


2016 Pempek Betawi Rasa Cinta

2016 OB Cabtij Jadi Sekretaris Bos Galak

2016 Selembut Cinta di Pancake Durian

2016 Asap Sate Pembawa Rindu

2017 Penarik Bajaj Kece Baday.(6)

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Saradita Oktaviani)

Jangan lupa subscribe Youtube channel TRIBUNNEWSWIKI di TribunnewsWIKI Official



Nama Amanda Carol Rawles
Lahir Jakarta, Indonesia, 25 Agustus 2000
Profesi Model, Aktris
Pendidikan homeschooling
Keluarga
Ayah Shane Rawles
Ibu Nasriyah Rawles
Kakak Annisa Rawles
Adik Aiden Rawles
Akun Instagram @amandarawles
Channel Youtube https://www.youtube.com/channel/UCqdKDFJ9OKKilhKtyZvHx7A


Sumber :


1. www.fotoskandal.com
2. www.gramedia.com
3. www.youtube.com
4. www.dontsad.com
5. www.fimela.com
6. blogunik.com
7. banjarmasin.tribunnews.com
8. www.suara.com
9. manado.tribunnews.com
10. www.imdb.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved