TRIBUNNEWSWIKI.COM - Netflix akan segera menghadirkan drama Korea Original terbarunya berjudul D.P..
Aktor Jung Hae In didapuk sebagai pemeran utama bersama Koo Kyo Hwan untuk drama Korea bergenre militer ini.
Demi cerita yang begitu realistis dan nyata, Jung Hae In yang berperan sebagai Ahn Jun Ho ini pun rela mempelajari tinju selama 3 bulan sebelum syuting dimulai.
Hal ini diungkapkan Jung Hae In dalam konferensi pers virtual D.P. pada Rabu (25/8/2021).
"Sutradara Han Jun Hee dan sutradara martial arts ingin memastikan tak ada potongan antara adegan aksi yang kami lakukan dalam sekali pengambilan," ungkap Jung Hae In.
Baca: 5 Alasan Mengapa Jangan Sampai Lewatkan Money Heist, Part 5 Akan Tayang Bulan September di Netflix!
Baca: Netflix Rilis Trailer Perdana Drama Korea D.P., Lihat Keseruan Mengejar Para Desertir
Hal inilah yang membuat adegannya harus terlihat nyata di layar kaca dan membuatnya merasa harus berlatih tinju.
Terlebih lagi karakter Ahn Jun Ho yang tergabung dalam tim penangkap prajurit Angkatan Darat yang melarikan diri dari tugas militer ini memang gemar berlatih tinju.
"Maka dari itu, aku mencoba yangn terbaik untuk memahami tinju dengan benar," tambahnya.
Jung Hae In juga mengungkapkan bahwa ia latihan tinju dengan Lee Jun Young, seorang member U-Kiss yang turut bermain dalam drama ini.
Selain itu, Jung Hae In juga menceritakan pengalamannya selama syuting D.P. yang begitu menyenangkan.
Properti yang digunakan D.P. pun begitu nyata seperti lingkungan militer pada umumnya.
Menurutnya, kru dan tim melakukan pekerjaan yang sangat baik sehingga membuat propertinya terlihat sangat nyata.
Bahkan ia merasa benar-benar berada di lingkungan militer saat mengenakan seragam dinas untuk syuting.
Hal ini mengingatkan pada masa-masa dirinya melakukan wajib militernya.
Tak hanya itu, sutradara Han Jun Hee juga bahkan menciptakan suasana militer yang semakin nyata dengan meminta para pemainnya untuk memberikan respons yang sigap ala militer.
Ditambah mereka juga wajib mengenali diri mereka sendiri dengan nama tokoh yang diperankan.
"Terasa begitu nyata sampai membuatku teringat kembali pada masa wajib militerku dulu," kenang Jung Hae In.
Suasana yang seperti itu sempat membuat Jung Hae In gugup dan melakukan kesalahan menyebut namanya saat di depan kamera.
Baca: Netflix Rilis Trailer Baru Hometown Cha-Cha-Cha, Lihat Pertemuan Gemas Kim Seon Ho dan Shin Min A
Baca: Drama Korea Orginial Netflix Terbaru Squid Game akan Tayang September, Catat Tanggalnya!
D.P. adalah singkatan dari Deserter Pursuit, dan drama ini menceritakan tentang sebuah unit militer yang berfokus untuk menangkap para deserti angkatan darat yang membelot dari tugas militernya.
Drama ini diadaptasi dari webtoon berjudul Dog Days: D.P. yang memang memiliki jutaan pembaca.
D.P. tak hanya dibintangi oleh Koo Kyo Hwan, namun hadir juga Kim Sung Kyun dan Son Suk Ku yang meramaikan drama ini.
Jangan lewatkan penayangan perdana D.P. pada hari Jumat, 27 Agustus 2021, hanya di Netflix!
(Tribunnewswiki.com/Natalia Bulan R P)
Baca artikel lainnya terkait Netflix selengkapnya di sini