Abu Salamah

Abdullah bin Abdul Asad atau dikenal Abu Salamah adalah salah satu sahabat Rasulullah saw. dari bani Makhzum.


zoom-inlihat foto
Abdul-Malik-bin-Marwan.jpg
istimewa
Ilustrasi Abu Salamah

Abdullah bin Abdul Asad atau dikenal Abu Salamah adalah salah satu sahabat Rasulullah saw. dari bani Makhzum.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM- Abdullah bin Abdul Asad atau dikenal sebagai Abu Salamah adalah salah satu sahabat Rasulullah saw. dari bani Makhzum.

Ia memiliki nama lengkap Abdullah bin Abdul Asad al-Makhzumi.

Abu Salamah mulai dikenal sejak perang Uhud dan menjadi seorang yang mati syahid. (1) 

Baca: Asma binti Abu Bakar

Ilustrasi Abu Salamah
Ilustrasi Abu Salamah (pwmu.co)

  • Biografi #


Abu Salamah memiliki ayah bernama Abdul Asad dan ibunya bernama Barah binti Abdul Muthallib.

Abu Salamah masuk Islam setelah sepuluh orang pertama baiat.

Abu Salamah bersama Abu Ubaidah bin Harits, Arqam bin Abul Arqam, dan Usman bin Mazh’un datang ke hadapan Rasulullah saw.

Rasulullah pun menyeru mereka kepada Islam dan membaca Al-Qur'an, karena mereka telah mengikuti perjanjian dan memberikan kesaksian bahwa Rasulullah berada diatas petunjuk kebenaran. (2) 

Baca: Ali bin Abi Thalib

Ilustrasi Perang Uhud
Ilustrasi Perang Uhud (The Lost Treasure)

  • Hijrah #


Umat Islam di Makkah mengalami penderitaan yang dilakukan kaum Quraisy.

Pada saat itu Rasulullah menyeru kaum muslim dan para sahabat untuk hijrah ke Habsyah.

Rasulullah saw. bersabda, “Jika kalian keluar untuk hijrah ke Habsyah, niscaya kalian temui di sana seorang Raja adil dan menyukai keadilan. Dalam pemerintahannya tidak ada kezaliman kepada siapapun.”

Habsyah terletak di sebelah timur laut Benua Afrika.

Di negara ini berdiri sebuah pemerintahan Kristen dan rajanya diberi gelar Najasyi atau Negus, sampai saat ini penguasa itu disebut dengan nama tersebut.

Najasyi dipimpin oleh Ashamah yang merupakan seorang raja yang adil, bijka dan berkuasa.

Mendengar sabda Rasulullah saw. tersebut, pada bulan Rajab 5 Nabawi, 11 laki-laki dan 4 perempuan berangkat hijrah ke negeri itu.

Di antara mereka, sahabat yang terkenal adalah Utsman bin Affan beserta istrinya Ruqayyah putri Rasulullah saw, Abdur Rahman bin Auf, Zubair bin Al Awam, Abu Huzaifah bin Utbah, Utsman bin Maz’un, dan Mush’ab bin Umair.

Termasuk juga Abu Salamah bin Abdul Asad beserta istrinya, Ummu Salamah memenuhi seruan Rasulullah saw. untuk hijrah ke Habasyah. (2)

Baca: Bilal bin Rabah

  • Abu Salamah Gugur #


Ketika perang Uhud, kaum muslim mengalami kekalahan dan kabilah-kabilah Arab mulai berani untuk menggangu umat muslim.

Sejak itu, kaum muslim kembali ditimpa ancaman dari kaum Quraisy.

Pada tahun ke-4 H, Rasulullah saw. mendengarkan kabar bahwa pemimpin kabilah Asad, Talhah bin Khuwailid dan Salamah bin Khuwailid tengah mempersiapkan pasukan untuk menyerah umat Islam di Madinah.

Rasulullah pun segera mempersiapkan 150 pasukan terpilih dan menetapkan Abu Salamah sebagai komandan pasukan muslim.

Beliau memberi nasihat kepada Abu Salamah dan anak buahnya untuk melakukan penyerangan secara tiba-tiba, sebelum Bani Asad melampiaskan kebenciannya, kekuatan mereka harus dihancurkan.

Abu Salamah menjalankan tugasnya dengan cepat dan secara diam-diam beliau bersama pasukannya bergerak.

Sampainya di daerah pertengahan Arab, Qatan, pasukan Quraisy terkejut melihat kaum muslim datang tiba-tiba.

Bani Asad pun ketakutan dan lari berhamburan, setelah keadaan aman dan musuh tidak terlihat, Abu Salamah bersama pasukannya kembali ke Madinah.

Namun, Abu Salamah pada perang Uhud mengalami luka parah. Meskipun sudah diobati, kondisinya semakin parah.

Abu Salamah meninggal saat melaksanakan perintah Rasulullah dan berjuang di jalan Allah.

Jenazah beliau dimandikan dengan air sumur Al-Yasirah.

Kemudian Abu Salamah dikuburkan di Madinah.

Rasulullah saw. memejamkan mata almarhum yang terbuka, lalu Rasulullah memanjatkan doa.

“Ya Allah, ampunilah Abu Salamah, angkatlah derajatnya ke dalam golongan hamba-hamba Engkau yang mendapat petunjuk kebenaran, berilah pengganti untuk keluarga yang ditinggalkannya dan ampunilah kami dan dia wahai Tuhan semesta alam. Ya Allah, luaskan dan terangilah alam kuburnya dengan nur.”

Doa tersebut dikabulkan oleh Allah Ta’ala dan istrinya, Ummu Salamah kemudian dinikahi oleh Rasulullah saw. (2)

Baca: Husain bin Ali bin Abi Thalib

(Tribunnewswiki.com/ Husna)

 

 



Nama Abu Salamah
Nama lain Abdullah bin Abdul Asad
Orang tua Abdul Asad (ayah) dan Barah binti Abdul Muthallib (ibu)
Wafat Abu Salamah meninggal karena luka parah saat Perang Uhud
   


Sumber :


1. id.wikipedia.org
2. bewaramulia.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved