Masjid Isa Bey

Masjid Isa Bey merupakan karya seni arsitektur tertua dari Beyliks Anatolia yang berada di Izmir, Turki


zoom-inlihat foto
Masjid-Isa-Bey-1.jpg
tourketurki.com
Masjid Isa Bey, Izmir Turki

Masjid Isa Bey merupakan karya seni arsitektur tertua dari Beyliks Anatolia yang berada di Izmir, Turki




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Masjid Isa Bey merupakan tempat ibadah umat Islam yang terletak di Izmir, Turki.

Masjid ini dibangun pada tahun 1374 atau 1375 M.

Nama "Isa Bey" yang disematkan pada masjid ini diambil dari nama penguasa di daerah itu.

Isa Bey sendiri berasal dari Dinasti Aydinid yang pada saat itu menjadi penguasa di daerah tersebut.

Arsiteknya ialah Ali bin Mushimish-Damishki yang berasal dari Suriah.

Bangunan ini menjadi salah satu karya seni arsitektur tertua yang ada dari Beyliks Anatolia yang berada di antara Gereja Santo Jean dan Kuil Artemis.

Panjang Masjid Isa Bey adalah 56 meter dan lebarnya 48 meter. Bangunan ini memiliki ciri khas berupa dua kubah yang dihias dengan pirus dan fayans. (1) (2)

Salah satu hiasan yang ada di Masjid Isa Bey
Salah satu hiasan yang ada di Masjid Isa Bey (id.depositphotos)

Baca: Masjid Yeni Valide

  • Struktur Bangunan #


Masjid Isa Bey memiliki dua pintu utama yang terletak di timur dan barat.

Dinding yang ada pada bangunan ini dilapisi dengan marmer dan bagian sisi luarnya dibuat dengan batu potong.

Selain itu di masjid ini juga terdapat 12 tiang bundar yang berada di halaman masjid.

Di sini juga terdapat menara bata yang dibangun di atas dasar segi delapan.

Menara satunya yang berada di barat sudah tidak ada lagi karena hancur.

Baca: Masjid Agung Samarra

Meski begitu, Masjid Isa Bey ini memiliki daya tarik tersendiri.

Salah satu daya tariknya ialah desainnya yang asimetris.

Masjid ini dibangun dengan gaya tradisional yang mana lokasi jendela, pintu dan kubahnya tidak seragam.

Selain itu, dibangunan ini juga terdapat kolom-kolom yang tidak berasal dari konstruksi aslinya melainkan dari reruntuhan Ephesus dan Kuil Artemis.

Ciri khas dari Masjid Isa Bey ini adalah terdapat dua kubah yang dihias dengan pirus dan fayans. (3)

Masjid Isa Bey, Izmir Turki
Masjid Isa Bey, Izmir Turki (my-favourite-planet.de)

Baca: Masjid Cordoba

 

  • Lokasi dan Aturan #


Lokasi

Masjid Isa Bey berada di Kota Izmir Turki tepatnya di Ataturk Mh St. Jean Cd 35920 Seljuk.

Aturan

Para pengunjung yang datang ke sini harus melepas alas kaki di pintu masuk.

Selain itu pengunjung juga harus mengenakan pakaian yang sopan dan yang perempuan harus menutup rambut kepalanya. (4)

(TribunnewsWiki.com/Bangkit N)



Nama Masjid Isa Bey
Lokasi Izmir, Turki
   


Sumber :


1. www.royalindonesia.id
2. www.cheria-travel.com
3. www.tourketurki.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved