Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Amul Huzni merupakan tahun kesedihan yang dialami Nabi Muhammad SAW karena meninggalnya Abu Thalib dan Khadijah.
Amul Huzni terjadi pada tahun ke-10 atau ke-11 kenabian, yakni 3 tahun sebelum Nabi Muhammad SAW hijrah dari Makkah ke Madinah.
Ditahun itu pamannya Nabi Muhammad, Abu Thalib meninggal dunia lebih dahulu.
Dan sekitar satu bulan kemudian giliran sang istri, Khadijah binti Khuwailid ikut meninggal dunia.
Amul Huzni inilah yang menjadi salah satu sebab terjadinya Isra dan Miraj. (1)
Baca: Khadijah binti Khuwailid
Meninggalnya Abu Thalib #
Abu Thalib meninggal di usianya yang ke-80 tahun.
Semasa hidupnya ia melanjutkan merawat Nabi Muhammad setelah Nabi ditinggal oleh ayah, ibu dan kakeknya, Abdul Muthalib.
Dirinya lah yang mengajak Nabi berdagang ke Syam.
Selain itu Abu Thalib juga orang yang melindungi Nabi Muhammad dari kejahatan kaum kafir Quraisy Makkah.
Baca: Perjanjian Hudaibiyah
Pada saat itu kaum kafir Quraisy ingin membunuh Nabi Muhammad dengan berbagai cara lantaran benci terhadap agama yang dibawa olehnya.
Akan tetapi pembunuhan dan apapun itu tidak pernah berhasil karena Abu Thalib selalu melindungi keponakannya itu.
Sehingga meninggalnya Abu Thalib adalah hal yang menyedihkan bagi Nabi Muhammad SAW.
Terlebih Abu Thalib meninggal dalam keadaan kafir karena tidak mau memeluk Islam. (2)
Baca: Gua Hira
Meninggalnya Khadijah #
Sekitar satu bulan setelah meninggalnya Abu Thalib, kemudian giliran sang istri Khadijah binti Khuwailid meninggal dunia di usia 65 tahun.
Meninggalnya Khadijah adalah pukulan berat baginya.
Khadijah lah yang selalu mendampingi Nabi Muhammad dalam mendakwahkan Islam.
Ia juga yang selalu menenangkan hati Nabi ketika sedang gundah-gulana.
Baca: Zubair bin Awwam
Selain itu, ia juga mengeluarkan banyak hartanya untuk membantu perjuangan sang suami.
Sehingga meninggalnya Khadijah membuat Nabi merasakan kesedihan yang sangat.
Duka ditinggal sang paman belum benar-benar sembuh, kini istrinya ikut meninggalkan dirinya.
Sehingga pada saat itu disebut dengan Amul Huzni atau tahun kesedihan. (3)
(TribunnewsWiki.com/Bangkit N)
| Nama | Amul Huzni |
|---|
| Terjadi | Tahun ke-10 atau ke-11 kenabian |
|---|
| Sebab | Meninggalnya Abu Thalib dan Khadijah |
|---|
Sumber :
1. www.tribunnews.com
2. www.dailysia.com