Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Perang Jamal atau Perang Unta merupakan perang yang terjadi antara Ali bin Abi Thalib dengan Aisyah.
Perang itu terjadi pada 656 Masehi di wilayah Basra, Irak.
Pada saat itu para pasukan menggunakan unta sebagai kendaraan perangnya, sehingga perang ini disebut juga dengan "Perang Unta".
Pasukan yang gugur pada pertempuran ini yakni 2.500 orang.
Namun ada pula yang meriwayatkan jika jumlah pasukan yang gugur sekitar 2.500-6.000 orang. (1)
Baca: Perang Shiffin
Latar Belakang #
Terjadinya Perang Jamal ini berawal dari terbunuhnya khalifah Utsman bin Affan.
Pada saat itu terdapat kelompok-kelompok orang yang menuntut agar pelaku pembunuhan itu diusut dengan cepat dan tuntas salah satunya, Aisyah.
Sehingga Ali bin Abi Thalib yang menggantikan Utsman mendapat tanggung jawab untuk mengatasi hal itu.
Proses pengusutan itu berlangsung cukup lama sehingga ada orang-orang yang mengeluhkan hal ini kepada Aisyah.
Baca: Perang Salib
Menanggapi hal ini, Aisyah kemudian mengirim pasukan untuk mendatangi Ali bin Abi Thalib.
Ali yang mengetahui ada pasukan perang yang datang dengan begitu banyak, membuatnya ikut menyiapkan pasukannya.
Hingga kemudian utusan dari Aisyah pun menyampaikan kepada Ali bahwa maksud kedatangannya adalah untuk membantu dalam menyelesaikan kasus tersebut.
Namun tak dinyana, pada saat itu ada orang-orang yang menggunakan situasi damai itu untuk mengadu domba Aisyah dengan Ali.
Sampai akhirnya pertempuran Ali dan Aisyah pun tidak bisa dihindari. (2)
Baca: Perang Khandaq
Akhir Perang Jamal #
Perang Jamal ini akhirnya dimenangkan oleh pihak Ali bin Abi Thalib.
Sedangkan Aisyah yang merupakan istri dari Rasulullah SAW itu pun diamankan oleh pihak Ali dengan dibuatkan tenda untuk istirahat.
Beberapa hari kemudian, Aisyah diantar ke Madinah oleh pihak Ali bin Abi Thalib dengan selamat.
Namun akibat dari perselisihan ini, dua sahabat Nabi Muhammad, Thalhah dan Zubair bin Awwam terbunuh. (3)
(TribunnewsWiki.com/Bangkit N)
| Nama | Perang Jamal atau Perang Unta |
|---|
| Kapan Terjadi | 656 Masehi |
|---|
| Lokasi | Basra, Irak |
|---|
Sumber :
1. www.orami.co.id
2. islami.co