TRIBUNNEWSWIKI.COM – Sejumlah perusahaan BUMN ini masih membuka lowongan kerja hingga Agustus 2021.
Diantaranya adalah PT Sarinah (Persero) dan PT Kawasan Industri Wijayakusuma.
Untuk lowongan kerja PT Sarinah, ada enam posisi yang dapat dilamar.
Sedangkan PT Kawasan Industri Wijayakusuma (KIW) membuka satu posisi, yakni sebagai Risk Management Division Head.
Bagi Anda yang tertarik, silakan simak informasi di bawah ini.
Baca: Lowongan Kerja Programmer pada PT Pegadaian untuk Lulusan S-1
Baca: Terbaru, Lowongan Kerja BUMN PT Indah Karya untuk Lulusan D-3 dan S-1
Lowongan kerja BUMN Sarinah
Posisi
1. Marketing, Management, Bisnis, Ekonomi
Posisi ini akan ditempatkan di Ritel, Bisnis Digital, Ekspor, Impor & Distribusi.
Selain itu, poisis ini juga akan ditempatkan di bagian Duty Free atau ebas Bea, Pengembangan Bisnis serta Bisnis Kemitraan.
2. Akutansi, Keuangan
Posisi ini akan ditempatkan untuk mengurus masalah Keuangan, Akuntansi, Pajak, Kontrol Bisnis, Audit & Manajemen Risiko
3. Psikologi
Khusus untuk psikologi akan ditempatkan di bagian Sumber daya manusia, Eceran, Digital, Bisnis serta Pemasaran.
4. Sekretaris dan Komunikasi
Kedua posisi ini akan ditempatkan di bagian kesekretariatan, komunikasi seperti komunikasi pemasaran, ritel hingga bisnis digital.
5. Hukum
Posisi ini akan ditempatkan di hukum dan bagian Sumber Daya Manusia (SDM).
6. Teknologi Informasi
Posisi ini ditempatkan untuk Teknologi Informasi, Sumber Daya dan Bisnis Digital
Baca: Lowongan Kerja Honda Prospect Motor untuk Lulusan SMA/SMK, Ini Posisi yang Dibutuhkan