Tak Percaya Covid-19, Dokter Lois Owen Disindir Dokter Tirta: Silahkan Debat Ilmiah di Kantor IDI

Dokter Tirta sindir Dokter Lois Owen soal pendapatnya tak percaya covid-19, minta sang dokter datangi IDI untuk lakukan debat ilmiah.


zoom-inlihat foto
viral-video-pernyataan-dokter-lois.jpg
Istimewa
Tangkapan layar video viral pernyataan Dokter Lois Owen mengenai pasien covid-19 meninggal bukan karena virus.


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Nama Dokter Lois Owen terus menjadi perbincangan selama beberapa hari ini.

Dokter berjenis kelamin wanita itu menjadi sorotan setelah dirinya mengatakan tak percaya kepada virus corona.

Menurutnya, pasien meninggal akibat Covid-19 bukanlah karena terpapar virus.

Ia menyebutkan, pasien meninggal karena adanya interaksi antar obat yang diberikan.

Pernyataannya itu kemudian menjadi kontroversi setelah potongan video dirinya viral di media sosial.

Dokter Lois mengaku tak percaya Covid-19 saat dirinya diundang menjadi bintang tamu di salah satu acara TV yang dipandu oleh Hotman Paris.

Tak sampai di situ, Dokter Lois sebelumnya juga terus menuliskan sanggahannya mengenai covid-19.

Dalam akun Twitternya, @LsOwien, dirinya mengatakan bahwa lansia yang meninggal akibat covid-19 karena kekurangan vitamin dan mineral.

Dokter Tirta sindir Dokter Lois Owen
kter Lois Owen membuat heboh dunia maya karena menyebarkan informasi bahwa Covid-19 bukanlah disebabkan virus. Sang dokter pun menyebut banyaknya pasien meninggal di rumah sakit bukan karena Covdi-19, melainkan interaksi obat-obatan yang berlebihan.

"Cuma karena kurang vitamin dan mineral, Lansia diperlakukan seperti penjahat?? Covid-19 bukan virus dan tidak menular!" tulis Dokter Lois.

Postingan-postingan Dokter Lois mengenai ketidakpercayaannya terhadap penyebaran virus corona di Indonesia pun langsung mendapat tanggapan dari Dokter Tirta Hudi.

Melalui Instagramnya, @dr.tirta, dokter kekinian itu menyindir Dokter Lois.

Dokter Tirta menyebut bahwa sebagian yang dikatakan oleh Dokter Lois bisa mengarah ke hoaks.

Menurutnya, usulan Dokter Lois tentang pemberian vitamin C sebanyak 1 gram per jamnya, bisa membahayakan pasien.

"Bisa rentan membuat kegagalan ginjal. Virus covid19 ada. Di seluruh dunia ada. Dan dibuktikan jelas via jurnal, presentas ilmiah, pasien, gejala klinis, dokumentasi,"

Baca: Susu Beruang Dipercaya Mampu Obati Covid-19, Dokter dari Amerika Serikat : Tak Ada Peran Sembuhkan

Baca: Bear Brand

Kemudian Dokter Tirta menjelaskan mengenai pernyataan Dokter Lois soal interaksi antar obat yang bisa menyebabkan pasien meninggal.

"Semua obat asal diberikan tepat dosis, tepat guna, tidak masalah. Ini materi kuliah dasar di FK. Bahkan ada web khusus yg mengecek interaksi obat. Metformin anyway sangat berguna untuk diabetes. Dan ini obat sudah menyelamatkan banyak banget penderita diabetes ! Jadi twit ini ngawur,"

Dirinya kemudian mempersilahkan Dokter Lois untuk melakukan debat ilmiah yang akan diwadahi oleh IDI.

Pasalnya sebelumnya, Dokter Lois menantang ingin melakukan debat ilmiah soal pendapatnya mengenai covid-19.

"Jika anda fans bu LOIS, cukup suru dia hadir ke kantor pb IDI PUSAT untuk debat ilmiah dan sidang terbuka bareng ahli. Jika dirasa kurang ada @mastercorbuzier siap mewadahi,"

Dokter Lois sebelumnya pernah ditegur oleh beberapa kolega dan diajak melakukan debat ilmiah.





Halaman
12
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Suka Duka Tawa

    Suka Duka Tawa adalah sebuah film drama komedi
  • Film - Caleg by Accident

    Caleg by Accident adalah sebuah film drama Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved