Berakhir Bahagia, Ini Kronologi Ibu Hamil di Jatim Ditolak Beberapa RS karena Positif Covid-19

Wanita hamil asal Pamekasan, Jawa Timur, ditolak beberapa rumah sakit karena positif Covid-19.


zoom-inlihat foto
ilustrasi-ibu-hamil.jpg
Unsplash - ???????? Janko Ferli? @itfeelslikefilm
FOTO: Ilustrasi ibu hamil


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Agustin, wanita asal Dusun Tomang Mate, Desa Blumbungan, Kecamatan Larangan, Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, terus menjadi perbincangan.

Wanita tersebut sebelumnya harus menerima kenyataan pahit sesaat sebelum melahirkan anaknya.

Ia yang tengah hamil dinyatakan positif Covid-19 saat menjalani tes swab.

Rumah sakit yang didatanginya kemudian mengatakan bahwa dia tak bisa menjalani persalinan.

Hal yang terus dialaminya di beberapa rumah sakit yang lain.

Kronologi

Agustin berangkat dari rumahnya pada Senin, (5/7/2021), sekitar pukul 08.00 WIB, menuju salah satu klinik di Kabupaten Pamekasan.

Saat itu, air ketubannya sudah pecah.

Untuk menyelamatkan nyawa ibu dan bayinya, pihak klinik menyarankan agar persalinan Agustin ditempuh dengan cara operasi.

Ilustrasi hamil
Ilustrasi hamil (Bio Force)

Agustin kemudian dibawa ke rumah sakit swasta Kusuma Hospital di Jalan Bonorogo, Pamekasan.

Sebelum menjalani operasi, istri Achmad Hidayatullah ini dites swab antigen oleh perawat rumah sakit.

Hasilnya dia positif terpapar Covid-19.

Dokter bedah RS Kusuma enggan menangani operasi persalinan Agustin.

Pasalnya, di rumah sakit tersebut tidak melayani pasien Covid-19 dan tidak ada ruang isolasi pasien Covid-19.

Keluarga Agustin kebingungan sebab Agustin terus-menerus mengerang kesakitan.

Pihak rumah sakit menyarankan kepada kerabat Agustin bernama Naora agar berkoordinasi dengan bidan desa yang menangani kehamilan Agustin.

Baca: Hamil Anggur

Baca: Viral Ibu Hamil Keguguran karena Makan Rumput Fatimah, Alami Rahim Sobek hingga Tak Sadarkan Diri

Bidan tersebut kemudian datang ke RS Kusuma dan menyarankan agar Agustin dirujuk ke rumah sakit swasta lainnya.

Agustin kemudian dibawa ke RS Larasati Pamekasan.

Sebelum ditangani dokter, Agustin dites swab antigen lagi. Hasilnya positif Covid-19.

Pihak RS kemudian menolak untuk melayani Agustin karena tidak ada layanan bagi pasien Covid-19.





Halaman
12
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Sanubari Jakarta (2012)

    Sanubari Jakarta adalah film drama omnibus Indonesia yang
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved