Hasil Inggris vs Denmark di Semifinal Euro 2020, Three Lions Melaju ke Final Setelah Menang Dramatis

Inggris lolos ke final Euro 2020 setelah menang dramatis dengan skor 2-1 melawan Denmark dalam laga yang berlangsung hingga babak perpanjangan waktu.


zoom-inlihat foto
Pemain-depan-Inggris-Harry-Kane-2.jpg
Laurence Griffiths / POOL / AFP
Pemain depan Inggris Harry Kane (kanan) merayakan dengan gelandang Inggris Phil Foden (kiri) setelah mencetak gol selama pertandingan sepak bola semifinal UEFA EURO 2020 antara Inggris dan Denmark di Stadion Wembley di London pada 7 Juli 2021.


Skor 2-1 untuk kemenangan Inggris tetap tidak berubah hingga wasit Danny Makkelie meniupkan peluit tanda berakhirnya laga.

Timnas Inggris mengukir sejarah untuk pertama kalinya menginjakkan kaki di laga final EURO.

Inggris vs Denmark 1-1 (Kjaer 39'bd, Kane 104'/ Damsgaard 30')

Susunan pemain Inggris vs Denmark

Inggris (4-2-3-1)

Jordan Pickford; Kyle Walker, John Stones, Harry Maguire, Luke Shaw; Declan Rice (95' Jordan Henderson), Kalvin Phillps; Bukayo Saka (69' Jack Grealish; 106' Kieran Trippier), Mason Mount (95' Phil Foden), Raheem Sterling; Harry Kane.

Denmark (3-4-3)

Kasper Schmeichel; Andreas Christensen (79' Joachim Andersen), Simon Kjaer, Jannik Vestergaard (105' Jonas Wind); Jens Stryger Larsen (67' Daniel Wass), Pierre-Emile Hojbjerg, Thomas Delaney (88' Mathias Jensen), Joakim Maehle; Martin Braithwaite, Mikkel Damsgaard (67' Yussuf Poulsen), Kasper Dolberg (67' Christian Noergaard).

Jadwal Final Euro 2020

Hari: Senin (12/7/2021), pukul 02.00 WIB

Tim: Italia vs Inggris

Stadion: Stadion Wembley, London, Inggris

(tribunnewswiki.com/Rakli, BolaSport.com)

Baca lebih lengkap seputar Euro 2020 di sini





Penulis: Rakli Almughni
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved