Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - UNCI (United Nations Commission for Indonesia) atau yang memiliki sebutan lain Komisi PBB untuk Indonesia merupakan komisi lanjutan yang meneruskan tugas komisi sebelumnya.
Sekaligus mengawasi penyerahan wilayah Indonesia ke pemerintah republik dan melapor secara rutin ke Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa.
Pasca Belanda melakukan Agresi Militer Belanda II tanggal 19 Desember 1948, Dewan Keamanan PBB kemudian membentuk United Nations Commission for Indonesia (UNCI) sebagai pengganti KTN pada tanggal 28 Januari 1948.
UNCI dibentuk setelah KTN (Komisi Tiga Negara) dianggap gagal mendamaikan konflik.
Komisi ini memainkan peranan penting dalam menggiring kedua pihak ke dalam Konferensi Meja Bundar.
UNCI atau Komisi PBB untuk Indonesia ini mempunyai kekuasaan yang lebih besar dibanding KTN.
Komisi ini berhak mengambil keputusan yang mengikat atas dasar suara mayoritas.
Baca: Komisi Tiga Negara (KTN)
Baca: Hari Ini Dalam Sejarah: 10 Januari 1946 - Sidang Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) Pertama
Anggota #
1. Critchley (Australia),
2. Herremans (Belgia),
3. Merle Cochran (Amerika Serikat)
Baca: HJ Van Mook
Baca: Agresi Militer Belanda I
Tugas #
• Membantu jalannya perundingan antara Indonesia-Belanda dalam menyelesaikan masalah.
• Mengurus pengembalian kekuasaan pemerintah Indonesia.
• Mengamati jejak pendapat.
• Mengajukan usul dan saran yang dapat membantu kesepakatan antara Indonesia dan Belanda.
Peranan UNCI dalam menyelesaikan konflik Indonesia-Belanda ialah berhasil mempertemukan Indonesia dalam meja perundingan yakni Perjanjian Roem Royen dan Konferensi Meja Bundar (KMB).
Baca: 17 AGUSTUS - Seri Sejarah Nasional : Konferensi Meja Bundar
Baca: 17 AGUSTUS - Seri Sejarah Nasional: Perjanjian Roem Roijen
(TribunenwsWiki.com/Septiarani)
| Nama | UNCI (United Nations Commission for Indonesia) |
|---|
| Nama Lain | Komisi PBB untuk Indonesia |
|---|
| Dibentuk | 28 Januari 1948 |
|---|
| Negara Perwakilan | Australia, Belgia, Amerika Serikat |
|---|