Profil Lea Ciarachel, Artis 15 Tahun Pemeran Zahra dalam Sinetron Suara Hati Istri

Berikut profil Lea Ciarachel, pemeran Zahra dalam sinetron Indonesia berjudul Suara Hati Istri-Zahra yang kini banyak dikecam warganet.


zoom-inlihat foto
Lea-Ciarachel.jpg
Instargram/ciarachelfx
Profil Lea Ciarachel, pemeran Zahra dalam sinetron Indosiar berjudul 'Suara Hati Istri-Zahra'.


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Sosok artis cantik asal Bali di bawah umur bernama Lea Ciarachel terus menjadi sorotan baru-baru ini.

Artis perempuan yang baru berusia 15 tahun itu diketahui bermain sinetron yang banyak dinilai tak pantas.

Pasalnya Lea yang berperan sebagai Zahra, harus berakting menjadi seorang istri dari pria berusia 30 tahun.

Dalam sinetron berjudul Suara Hati Istri - Zahra, Lea harus beberapa kali beradegan dengan pemeran pria yang berumur jauh di atasnya.

Padahal di kehidupan nyata, usia Lea yang lahir 5 Oktober 2006 itu baru 15 tahun saat ini.

Sementara lawan mainnya, aktor Panji Saputra, yang memerankan karakter pak Tirta, telah berusia 39 tahun.

Namun yang menjadi masalah yakni, dirinya harus berperan sebagai istri ketiga.

Warganetmenyoroti tokoh Zahra yang diperankan oleh Lea Ciarachel dalam sinetron Suara Hati Istri.
Warganet menyoroti tokoh Zahra yang diperankan oleh Lea Ciarachel dalam sinetron Suara Hati Istri. (Indosiar)

Bahkan, ada adegan yang seharusnya tak dilakukan oleh Lea, karena dirinya masih di bawah umur.

Banyak adegan-adegan dalam sinetron tersebut yang menjadi sorotan, seperti ketika pak Tirta mencium kening Zahra, atau ketika pak Tirta mendekatkan wajahnya di perut Zahra yang sedang hamil.

Sinetron itu pun kini dilabeli mendukung pernikahan anak di bawah umur dan poligami.

Pasalnya, Zahra diceritakan sebagai istri ketiga dari Pak Tirta yang diperankan artis Panji Saputra.

Zahra saat itu masih duduk di bangku SMA, yang dinikahkan ayahnya karena terlilit utang.

Akhirnya Zahra dinikahkan oleh Pak Tirta, agat utang sang ayah lunas.

Baca: Terus Dapat Laporan soal Sinetron Suara Hati Istri - Zahra, KPI Langsung Panggil Indosiar

Baca: Lea Chiarachel Fourneaux

Ramainya isu soal sinetron yang dilabeli 'child grooming' itu turut membuat sang pemeran bersuara,

Melalui sebuah akun yang tak mau disebut namanya, Lea Ciarachel mengaku tak tahu menahu soal jalan cerita sinetron Suara Hati Istri-Zahra.

Ia diminta kepada manajemen untuk datang casting.

Besoknya, dirinya langsung diminta untuk berperan sebagai Zahra.

"Aku juga gatau skenarionya bakal gini, aku dateng ke jkt langsung disuruh syuting sama management,"

Dirinya pun mengaku sempat ingin menolak namun tidak bisa.

"Kalo dikasitau dri awal aku gabakal ambil, ini kyak aku dateng langsung disuruh ketemu produser lusanya langusng syuting,"

Tangkapan layar balasan Lea di akun Instagram itu kemudian dibagikan ulang akun Twitter @metawinery pada Rabu (2/6/2021).

Berikut profil lengkap Lea Ciarachel yang didapuk sebagai pemeran Zahra.

Lea Ciarachel memiliki nama lengkap Lea Ciarachel Fourneaux.

Remaja yang karib disapa Lea atau Clara iin lahir di Bali, 5 Oktober 2006.

Artinya, pada tahun ini, Lea Ciarachel baru berusia 14 tahun dan 15 tahun pada Oktober nanti.

Saat ini, Lea dikabarkan masih duduk di bangku SMP.

Lea mengawali kariernya di dunia hiburan sebagai seorang model pada 2019.

Lea terjun ke dunia seni peran pada 2021 dengan membintangi sinetron Suara Hati Istri: Zahra

Ia langsung menjalani debut aktingnya sebagai pemeran utama.

Baca: Lea Ciarachel

Baca: Sindir Jalan Cerita Ikatan Cinta, Amanda Manopo Mengaku Bosan hingga Senggol Petinggi RCTI

Selain itu, Lea juga ikut menjadi bintang iklan sebuah produk kecantikan.

Sama seperti remaja pada umumnya, Lea cukup aktif di Instagram dengan akun @ciarachelfx.

Ia kerap mengunggah foto-fotonya baik saat syuting sinetron maupun menjadi model.

Tak heran, ia memiliki banyak pengikut di Instagram yakni 26 ribu lebih.

Dalam bio Instagram-nya, Lea menulis sebuah kutupan yang bermakna 'perundungan bukanlah dukungan.'

"Bullying aren’t supporting," tulis Lea.

Saat ini, Lea memilih menon-aktifkan kolom komentar di akun Instagram-nya.

Baca: Sinetron Indosiar Dikecam, Ernest Prakasa Singgung Adegan Dewasa yang Libatkan Gadis 15 Tahun

Baca: Sinetron Zahra di Indosiar Dikecam, KPI Ingatkan Lembaga Penyiaran Tentang Perlindungan Anak

(TribunnewsWiki.com/Restu)





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved