TRIBUNNEWSWIKI.COM - Manajer Alvin Faiz, Adit, membantah tulisan Larissa Chou yang mengatakan Alvin pernah berselingkuh.
Larissa menyebut Alvin Faiz pernah berhubungan badan dengan wanita lain.
Peristiwa itu, kata Larissa, terjadi pada tahun 2019.
Larissa mengatakan hal itu menjadi salah satu alasan mengapa ia memutuskan untuk berpisah.
Curhatan Larissa Chou soal Alvin Faiz yang pernah berhubungan badan dengan perempuan lain dibantah.
Adit selaku manajer dari Alvin Faiz membantah ucapan Larissa Chou.
Adit menegaskan bahwa Alvin selalu menjaga diri dari wanita lain karena sadar sudah berkeluarga.
"Itu nggak mungkin lah, Alvin itu menjaga diri banget dari wanita," ujar Adit saat dihubungi awak media, Senin (31/5/2021).
Bahkan, Alvin selalu menjaga pandangannya karena sadar sudah ada Larissa.
"Menjaga pandangan juga, ya jadi kalau menurut saya nggak mungkin," katanya.
Ia juga menjelaskan soal ucapan Larissa Chou yang menyebut Alvin keluar bersama teman-teman perempuannya hingga larut malam.
Adit menjelaskan bahwa Alvin ikut sebuah komunitas yang memang diisi banyak perempuan.
Namun, di dalam komunitas tersebut juga tetap ada laki-laki juga.
"Itu dia ikut komunitas, bukan intens atau keluar gitu," beber Adit.
"Di sana ada cowoknya juga, ya dia tau lah batasannya seperti apa," lanjutnya.
Alvin Faiz meminta maaf
Melihat curhatan Larissa yang kini viral itu, Alvin Faiz akhirnya meminta maaf.
Dirinya menuliskan pesan mendalam di akun Instagramnya.
Putra Ustaz Arifin Ilham itu lalu memberikan pesan mendalam untuk Larissa Chou.
Ia meminta maaf kepada Larissa Chou atas segala perbuatannya pada masa lalu.
Baca: Disebut Sempat Berselingkuh dengan Wanita Lain, Alvin Faiz Minta Maaf dan Tulis Ini
Baca: Curhatan Larissa Chou Tersebar di Medsos, Terungkap Alasan Dirinya Gugat Cerai Alvin Faiz