Imbas Viral Halalbihalal di Sukoharjo, Bupati Etik Suryanti Pecat Camat dan Lurah yang Terlibat

Acara halalbihalal di Sukoharjo viral di media sosial, Bupati berhentikan beberapa camat dan lurah yang terlibat.


zoom-inlihat foto
acara-halalbihalal-plt-camat-sukoharjo.jpg
twitter/jawashitpost
Tangkapan layar foto acara halalbihalal acara plt camat di Sukoharjo yang undang biduan seksi.


"Jabatan Plt Camat Sukoharjo kami copot dan kami kembalikan ke jabatan difinitifnya Lurah Gayam," kata Etik dalam keterangan tertulisnya, Senin (24/5/2021).

Etik menambahkan pencopotan Plt Camat Sukoharjo tersebut karena telah melanggar SE Bupati tentang PPKM.

Pascakejadian itu, pihaknya mengatakan akan memberikan pembinaan kepada aparatur sipil negara (ASN) agar disiplin dan patuh terhadap peraturan pemerintah.

Sebagaimana diketahui, video yang menayangkan camat dan lurah se Kecamatan Sukoharjo menghadiri acara halalbihalal viral di media sosial.

Dalam video yang beredar terdapat banner bertuliskan halalbihalal camat dan lurah se-Kecamatan Sukoharjo bersama salah satu partai di Sukoharjo.

Acara halalbihalal tersebut juga dihibur dengan pertunjukan musik.

Baca: Fakta Video Viral Ulang Tahun Khofifah: Undang Artis hingga Ungkap Acara Santunan

Baca: Gelar Acara Ulang Tahun hingga Picu Kerumunan, Gubernur Jatim Khofifah Dilaporkan ke Polisi

(TribunnewsWiki.com/Restu)

 





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Uang Passolo (2026)

    Uang Passolo adalah sebuah film drama Indonesia yang
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved