Kartu Prakerja Gelombang 17 Akan Sediakan Kuota 44 Ribu Peserta, Simak Jadwal Pendaftarannya

Program Kartu Prakerja gelombang 17 akan menyediakan kuota untuk 44 ribu peserta, simak jadwal pendaftarannya di sini


zoom-inlihat foto
kartu-pra-kerja.jpg
Grafis Tribunnews.com/Ananda Bayu S
Kartu Pra-kerja


Cara membuat akun Prakerja

Sebelum mendaftar, pastikan sudah memenuhi persyaratan berikut ini:

• WNI

• Minimal berusia 18 tahun

• Sedang tidak menempuh pendidikan formal

1. Membuat akun Prakerja

Berikut ini adalah cara untuk membuat akun Kartu Prakerja di website www.prakerja.go.id:

• Masuk ke situs www.prakerja.go.id lalu klik 'Daftar'

• Masukkan nama lengkap, alamat email, dan kata sandi baru

• Cek e-mail dari Kartu Prakerja dan ikuti petunjuk untuk konfirmasi akun e-mail

• Setelah konfirmasi akun e-mail berhasil, kembali ke situs Prakerja

Baca: Hasil Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 16 Segera Diumumkan, Berikut Cara Cek Lolos atau Tidaknya

Baca: Link Daftar Kartu Prakerja Gelombang 16, Hanya Tersedia 300 Ribu Kuota Peserta Saja

2. Melengkapi data diri

Setelah memiliki akun, pemilik akun perlu melengkapi data diri, berikut caranya:

• Masuk ke akun dengan alamat email dan kata sandi yang telah dibuat

• Masukkan nomor KTP dan tanggal lahir, lalu klik 'Berikutnya'

• Isi data diri, mulai dari nama lengkap, alamat email, alamat tempat tinggal, alamat domisili, pendidikan, status kebekerjaan, foto KTP, lalu klik 'Berikutnya'

• Masukkan nomor telepon dan kode OTP yang dikirim melalui SMS

Ilustrasi Kartu Pra Kerja yang akan dibuka pendaftaran mulai Kamis (9/4/2020).
Ilustrasi Kartu Pra Kerja yang akan dibuka pendaftaran mulai Kamis (9/4/2020). (Kolase Foto Surya/Tribunnews)

3. Mengikuti tes

Langkah selanjutnya setelah melengkapi data diri, pemilik akun akan diminta mengikuti tes awal berupa tes motivasi dan kemampuan dasar, berikut hal-hal yang harus diketahui:

• Ikuti tes motivasi dan kemampuan dasar selama 15 menit. Siapkan alat tulis dan kertas bila perlu





Halaman
123
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved