Informasi awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Istana Changdeokgung yang dibangun pada periode Joseon awal merupakan tempat yang paling sering ditinggali anggota kerajaan.
Istana ini menawarkan keharmonisan alam dengan sekitarnya karena setiap bangunan dibangun dengan pertimbangan fitur geografis dan lingkungan.
Keindahan Istana Changdeokgung diakui secara internasional dan ditetapkan sebagai Warisan Dunia UNESCO pada tahun 1997.
Istana Changdeokgung kerap digunakan sebagai lokasi syuting film maupun drama Korea, serta variety show Korea. (1)
Istana Changdeokgung beralamat di 161, Sajik-ro, Jongno-gu, Seoul, Korea Selatan. (2)
Fakta menarik #
Istana Kerajaan Kedua
Dilansir dari laman resmi Visit Korea, Istana Changdeokgung merupakan tempat kediaman kerajaan kedua yang dibangun setelah Istana Gyeongbukgung.
Lahan istana terdiri dari area istana publik, bangunan tempat tinggal keluarga kerajaan, dan taman belakang.
Kediaman Dinasti Joseon
Istana ini mulai menjadi tempat tinggal pada zaman Dinasti Joseon pada 1392 hingga 1910.
Situs Warisan Dunia UNESCO
Istana Changdeokgung diakui sebagai situs Warisan Budaya Dunia oleh UNESCO pada Desember 1997 selama pertemuan komite di Naples, Italia.
Terkenal dengan taman belakangnya
Istana ini terkenal dengan taman belakangnya, juga disebut Huwon, dibangun pada masa pemerintahan Raja Taejong sebagai tempat peristirahatan anggota keluarga kerajaan.
Terdapat beberapa paviliun seperti Buyongjeong, Buyongji, Juhabru, Eosumun, Yeonghwadang, Bullomun, Aeryeonjeong, dan Yeongyeongdang serta air mancur di taman tersebut.
Lalu juga ada pohon raksasa yang berusia lebih dari 300 tahun. Waktu yang paling baik untuk berkunjung ke sana adalah saat musim gugur. (3)
Harga tiket dan jam berkunjung #
Jam buka istana dan taman belakang berbeda.
Bila ingin berkunjung ke Huwon, pengunjunga harus menggunakan pemandu wisata.
Secara detail, kunjungan ke istana pada bulan Februari hingga Mei dan September hingga Oktober buka pukul 09.00 hingga 18.00.
Bulan Juli hingga Agustus 09.00 hingga 18.30, dan bulan November hingga Januari pukul 09.00 hingga 17.30.
Sementara itu, kunjungan ke Huwon atau taman belakang, bulan Maret hingga Mei dan September Oktober buka pukul 10.00 hingga 17.30.
Lalu bulan Juni hingga Agustus 10.00 hingga 18.00, Februari dan November mulai pukul 10.00 hingga 17.00, dan bulan Desember hingga Januari mulai pukul 10.00 hingga 16.30. (3)
Harga tiket masuk untuk dewasa (usia 19—64 tahun ) 3,000 Won, untuk anak-anak (7—18 tahun) 1.500 Won.
Untuk Balita usia 6 tahun ke bawah gratis tiket masuk dan warga senior yakni usia 65 tahun ke atas.
Selain itu, pengunjung yang mengenakan hanbok, semua pengunjung pada hari Rabu terakhir setiap bulan juga tidak dikenakan biaya. (2)
Baca: Rita Supermall Purwokerto
(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Anindya)
| Nama Tempat | Istana Changdeokgung |
|---|
| Jenis | Tempat Wisata, Situs Bersejarah |
|---|
| Alamat | 161, Sajik-ro, Jongno-gu, Seoul, Korea Selatan |
|---|
Sumber :
1. tribunnews.com
2. visitkorea.or.id
3. travel.kompas.com