Surat Lurah di Jombang Minta Pengusaha Berikan THR dan Parsel ke Anak Buahnya, Ditarik Setelah Viral

Surat bantuan THR yang beredar ditandatangani oleh Lurah Jombatan Kislan dan berstempel Kelurahan Jombatan.


zoom-inlihat foto
lurah-jombang.jpg
kompas.com
Tangkapan layar surat permintaan bantuan THR/parsel dari salah satu kelurahan di Kabupaten Jombang, Jawa Timur. Surat itu beredar di media sosial dan grup WhatsApp, Kamis (29/4/2021) malam.(Tangkapan layar Instagram)


TRIBUNNEWSWIKI.COM- Beredar di media sosial sebuah surat berkop Kelurahan Jombatan, Jombang, Jawa Timur, berisi meminta bantuan THR dan parsel kepada para pengusaha di daerah tersebut.

Camat Jombang Mudhlor mengatakan, surat Kelurahan Jombatan sudah ditarik dari peredaran tersebut.

"Sudah kami minta untuk ditarik. Sekarang sudah ada yang ditarik dan ada yang sedang ditarik," kata Muhdlor, kepada Kompas.com, Kamis (29/4/2021).

Muhdlor tidak mengetahui alasan Lurah Jombatan Kislan sampai mengirim surat dan meminta THR kepada para pengusaha.

Pasalnya, Setelah viralnya surat tersebut, Muhdlor menerbitkan surat larangan kepada lurah dan kepala desa agar tidak meminta THR atau parsel kepada pengusaha, toko, dan rumah makan di wilayah masing-masing.

Nampak surat tersebut dikeluarkan pada 29 April 2021 dan diharapkan bisa dipatuhi para lurah dan kepala desa di Kecamatan Jombang.

"Sebenarnya sudah kami siapkan sejak beberapa hari kemarin. Tapi, belum sempat beredar, ternyata sudah ada kejadian seperti di Kelurahan Jombatan," ujar Muhdlor.

Dia menegaskan permintaan bantuan THR atau parsel menjelang lebaran tidak boleh dilakukan oleh lurah ataupun kepala desa.

Baca: Heboh Babi Ngepet, Emak-emak Viral yang Berkata Dia Nganggur Tapi Duitnya Banyak Minta Maaf

Baca: Viral Anak di India Ikat Jenazah Ayahnya di Atas Mobil: Jumlah Infeksi Covid-19 Tembus 17,9 Juta

 

Sebelum diberitakan, sebuah surat edaran kop surat Kelurahan Jombatan, salah satu kelurahan di Kabupaten Jombang, Jawa Timur, viral di media sosial.

Surat tersebut menjadi sorotan warganet setelah foto diunggah akun Instagram @ndorobeii, tampak surat yang dikeluarkan pada 28 April 2021 tersebut tercantum permintaan bantuan tunjangan hari raya (THR) atau parsel untuk Lebaran Idul Fitri.

Permintaan tersebut ditujukan kepada pemilik usaha, toko, dan rumah makan di wilayah Kelurahan Jombatan, Kecamatan Jombang, secara sukarela.

THR atau parsel Lebaran Idul Fitri yang diminta secara sukarela tersebut akan diberikan kepada 16 pegawai kelurahan.

Surat bantuan THR yang beredar ditandatangani oleh Lurah Jombatan Kislan dan berstempel Kelurahan Jombatan.

Saat dikonfirmasi Kompas.com, Lurah Jombatan Kislan mengaku belum bisa memberikan penjelasan terkait surat yang sudah beredar.

Baca: Viral Video Nenek Pukul dan Jambak Anak 8 Tahun di Palembang, Setoran Mengemis Kurang

(Tribunnewswiki.com/ Husna, Kompas.com/ David Oliver Purba)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Viral, Surat Lurah di Jombang Minta Pengusaha Berikan THR dan Parsel untuk 16 Anak Buahnya".

Simak artikel viral lainnya di sini





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved