Ucapan itu pun sempat terlontar dari mulut sang anak yang bertanya soal kehadiran Tsania Marwa.
"Pikiran mereka itu eksekusi diambil paksa diculik gitu, jadi dibayangan mereka itu menyeramkan."
"Saya nggak tahu pokoknya ngomongnya 'umi mau culik aku ya'," kata Tsania Marwa.
Penjemputan Diundur
Sebelumnya, aktris 30 tahun ini sudah sempat kembali dekat dengan kedua anaknya.
Akan tetapi setelah pengacara Atalarik Syah datang, mereka seolah menjadi takut.
Bahkan ia diminta keluar dari ruangan itu oleh anak-anaknya yang ada di dalam kamar.
"Makanya mereka takut, karena tadi pas sama aku mereka mau aja."
"Makanya ini aku coba keluar dulu, karena mereka minta aku keluar," tambahnya.
Ketika mendatangi rumah sang mantan, ia bertemu dengan sejumlah kerabat Atalarik Syah.
Bahkan Tsania Marwa mengaku mereka membantu agar Syarif dan Shabira mau ikut dengan sang umi.
Namun, memang kala itu Atalarik Syah diketahui sedang tidak berada di rumahnya.
"Nyaman, ya udah ini ketemu sama umi."
"Ada neneknya, tante-tantenya mereka juga bantuin kok," kata Tsania Marwa.
Hingga siang hari, Tsania Marwa belum juga berhasil membujuk sang anak.
Kemudian pihak terkait pun memutuskan eksekusi penjemputan diundur.
Baca artikel lainnya terkait Tsania Marwa dan Atalarik Syah
Baca: Tsania Marwa Tuntut Harta Gono Gini Rp 3,3 Miliar, Atalarik Syach Sebut Mantan Istri Tak Jujur
Baca: Atalarik Syach Digugat Harta Gono Gini, Sebut Semua Harta Sudah Dibawa Tsania Marwa Sebelum Cerai
(Tribunnewswiki.com/Septiarani, Tribunnews.com/Febia Rosada Fitrianum)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Sempat Bertemu, Tsania Marwa Menangis Gagal Bawa Pulang Anak: Mereka Pikir Mau Diculik