Rupanya kelinci telur paskah pun menjadi salah satu simbol yang populer di dalam perayaan paskah.
Sama dengan telur paskah, kelinci paskah pun telah dikenal sejak tahun 1700an di Jerman.
Menurut kebudayaan dan kepercayaan kuno Jerman, kelinci adalah simbil kesuburan dan permulaan kehidupan bernama Osterhase atau Oschter Haws.
Simbol kelinci pertama kali digunakan sebagai simbol perayaan musim semi atau paskah ketika rakyat Irlandia menggunakan kelinci atau Easter sebagai simbol paskah dan musim semi.
Berbagai Tradisi unik paskah di berbagai dunia:
Amerika
Selama lebih dari 130 tahun, Gedung Putih telah menyelenggarakan Easter Egg Roll di South Lawn-nya.
Kegiatan utamanya adalah menggulung telur rebus berwarna dengan sendok saji besar.
Namun sekarang acara tersebut menawarkan lebih banyak hiburan, seperti grup musik, berburu telur, olahraga dan kerajinan tangan.
Baca: Pandemi Virus Corona, Misa Pekan Suci Paskah Bisa Diikuti lewat Online Streaming, Ini Jadwalnya
Baca: Tak Rayakan Upacara Paskah di Gereja, Ratu Elizabeth II: Virus Corona Takkan Kalahkan Kita
Meksiko
Perayaan Paskah di Meksiko bervariasi menurut wilayah selama rentang dua minggu: minggu menjelang Paskah dan minggu setelahnya.
Di wilayah yang sangat taat beragama seperti Taxco, ada peragaan fisik Pekan Suci, menurut Journey Mexico, sebuah perusahaan perjalanan lokal.
Tradisi Meksiko lainnya adalah Pembakaran Para Judas di mana orang membuat Papier-mâché Judases raksasa dan meledakkannya dengan kembang api.
Di sisi lain, The Culture Trip melaporkan bahwa beberapa daerah lebih memilih perayaan yang lebih sederhana, seperti prosesi diam-diam di kota atau mengunjungi 12 gereja dalam 12 hari.
Vatikan
Pada Jumat Agung, Paus memperingati Jalan Salib, dimulai di Colosseum.
Orang-orang yang menghadiri prosesi memegang lilin dan berjalan di sekitar amfiteater dan naik ke Palatine Hill.
Kemudian mereka berhenti 14 kali di sepanjang jalan untuk mewakili 15 Stations of the Cross.
Misa dirayakan pada malam Sabtu Suci, dan pada Minggu Paskah.
Saat perayaan itu, ribuan pengunjung berkumpul di Lapangan Santo Petrus untuk menunggu berkat Paus dari balkon gereja, yang dikenal sebagai "Urbi et Orbi" ("Ke Kota dan Dunia ").
Baca artikel lain mengenai perayaan Paskah di sini.
(TribunnewsWiki.com/Restu)