Hasil Piala Menpora 2021: Madura United Peringkat Kedua Usai Ditahan Imbang Persela Lamongan 1-1

Laga ketiga Grup C Piala Menpora 2021 antara Persela Lamongan vs Madura United berakhir imbang 1-1.


zoom-inlihat foto
Piala-Menpora-Madura-United.jpg
Tribun Jabar/Deni Denaswara
Pemain Madura United, Jaimerson (kiri) melakukan selebrasi bersama rekan-rekannya usai mencetak gol ke gawang PSS Sleman dalam laga Grup C Piala Menpora di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Selasa (23/3/2021) sore. Laga ini dimenangi Madura United dengan skor 2-1 (0-1). Tribun Jabar/Deni Denaswara


Babak Kedua

Memasuki babak kedua, kedua tim saling bergantian menyerang demi menambah pundi-pundi gol.

Kali ini Persela mampu mengimbangi permainan dan bermain lebih terbuka.

Namun lagi-lagi, ketatnya tembok Madura mampu membuat Melvyn Lorenzen dkk kewalahan.

Peluang didapat winger Madura United, Hugo Gomes pada menit ke-65.

Tendangan bebas eks pemain timnas Brasil U-20 itu masih bisa ditepis keluar Dwi Kuswanto.

Pada menit-73 Bruno Lopes bisa saja mencetak brace di pertandingan ini.

Berdiri tak terkawal di depan gawang, Bruno kemudian melesatkan tendangan ke gawang Persela.

Sayang, tendangan Bruno masih lemah dan mudah dibaca Dwi Kuswanto.

Lima menit jelang laga berakhir, Madura United mencoba bermain lebih agresif dan lebih ngotot.

Mereka berkali-kali melancarkan serangan melalui bola-bola jauh.

Dwi Kuswanto bisa dikatakan menjadi sosok pahlawan Persela di pertandingan ini.

Sebab, dirinya sukses membuat para penyerang Madura Untied frustasi lewat penyelamatan ciamik berkali-kali.

Skor 1-1 tidak berubah hingga wasit meniup peluit panjang.

Berikut klasemen sementara Grup C Piala Menpora 2021 

Berikut susunan pemain Persela Lamongan vs Madura United

Persela Lamongan: 33-Dwi Kuswanto; 3-Demerson Bruno, 36-Eky Taufik, 2-Mochmad Zainuri, 19-Ahmad Bustomi, 77-Malik Risaldi, 22-Riyatno Abiyoso, 6-Akbar, 8-Syahroni, 14- Ahmad Birrul, 9- Melvyn Lorenzen,

Pelatih: Didik Ludianto.

Madura United: 20. Muhammad Ridho ; 15. Alvin Tuassalamony, 19. Fachruddin, 5. Jaimerson, 6. Rendika Rama; 4. Asep Berlian, 8. Jacob Pepper, 7. Bayu Gatra, 9. Alberto Goncalves, 11. Bruno Lopes, 25 Hugo Gomes

Pelatih: Rahmad Darmawan

(TribunnewsWiki.com/Rakli, BolaSport.com/Ibnu Shiddiq NF)

Baca lengkap soal Piala Menpora 2021 di sini





Penulis: Rakli Almughni
Editor: haerahr
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved