Urtikaria (Biduran)

Biduran adalah reaksi kulit berupa bentol-bentol kemerahan yang gatal.


zoom-inlihat foto
Biduran-bisa-berupa-bentol-kemerahan-yang-gatal-pada-kulit.jpg
sehatq
Biduran bisa berupa bentol kemerahan yang gatal pada kulit

Biduran adalah reaksi kulit berupa bentol-bentol kemerahan yang gatal.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Biduran adalah reaksi kulit berupa bentol-bentol kemerahan yang gatal.

Kondisi yang juga disebut urtikaria ini dapat dipicu oleh berbagai hal, seperti reaksi alergi atau gigitan serangga.

Ruam biduran dapat membaik dalam beberapa menit hingga beberapa hari.

Namun pada sebagian kasus, urtikaria dapat bertahan lama (lebih dari enam minggu) atau sering kambuh dan berlangsung selama bertahun-tahun. Kondisi ini dinamakan urtikaria kronis.

Biduran dapat muncul dalam berbagai ukuran dan bentuk yang berbeda, timbul di berbagai bagian tubuh, serta menyerang anak-anak maupun dewasa.

Ruam biduran juga terkadang terasa gatal, menusuk-nusuk, atau panas seperti terbakar.

ilustrasi gatal
ilustrasi gatal

Baca: Gangguan Refraksi Mata

Baca: Infeksi Nosokomial

Biduran yang parah bahkan dapat mengganggu dan membuat penderita tidak nyaman saat tidur serta beraktivitas.

Untuk sebagian penderita, obat antihistamin dan obat antigatal dapat membantu dalam meringankan gejala yang ditimbulkan oleh biduran.

  • Jenis #


Biduran bisa dikelompokkan menjadi jenis akut dan kronis, tergantung dari durasi kemunculannya.

Jika urtikaria berlangsung lebih dari enam minggu dan kambuh selama berbulan-bulan atau bertahun-tahun, kondisi ini disebut biduran kronis.

Biduran akut

Urtikaria akut berlangsung lebih cepat, yakni kurang dari sehari hingga enam minggu.

Kondisi ini biasanya dipicu oleh reaksi terhadap pemicu alergi (alergen), seperti makanan, bulu hewan, gigitan serangga, lateks, atau serbuk sari.

Obat-obatan, suhu panas, stres, olahraga, atau paparan zat kimia tertentu juga bisa memicu urtikaria akut.

Semenara pada anak-anak, penyebab urtikaria yang paling sering adalah infeksi virus.

Dengan mengidentifikasi dan menghindari paparan alergen, jenis biduran akut dapat dicegah.

Biduran kronis

Berbeda dengan jenis akut, biduran kronis terjadi lebih lama.

Kebanyakan penderita mengalami gejala hingga lebih dari satu tahun.

Penyebab urtikaria kronis juga umumnya tidak diketahui, dan hanya sedikit kasus yang disebabkan oleh reaksi alergi.

  • Gejala & Penyebab #


Gejala

Secara umum, gejala biduran meliputi:

• Bentol kemerahan yang muncul di berbagai bagian tubuh

• Ukuran dan bentuk bentol bisa bervariasi

• Gatal-gatal

Baca: Divertikulitis

Baca: Tips Hindari Iritasi Kulit Wajah Akibat Gunakan Masker Dalam Waktu yang Lama

Gatal karena biduran
Gatal karena biduran

Penyebab

Penyebab biduran bisa beragam hal. Beberapa di antaranya meliputi:

• Obat-obatan, seperti antibiotik, obat antiinflamasi nonsteroid (OAINS), dan obat tekanan darah tinggi

• Gigitan serangga (seperti lebah) atau parasit (misalnya kutu)

• Infeksi

• Garukan

• Suhu panas atau suhu dingin

• Stres

• Sinar matahari

• Olahraga

• Alkohol atau makanan

• Tekanan pada kulit, seperti pakaian terlalu ketat

Sementara urtikaria kronis dapat menandakan adanya penyakit lain, seperti gangguan pada kelenjar tiroid.

  • Pengobatan #


Cara mengobati biduran akan tergantung pada tingkat keparahan biduran serta kondisi kesehatan pasien secara menyeluruh.

Pasien dengan gejala ringan mungkin tidak memerlukan pengobatan khusus.

Pasalnya, bentol biduran sering hilang dengan sendirinya.

Pengobatan biduran biasanya lebih diperlukan guna mengurangi gatal-gatal maupun rasa tidak nyaman yang mengganggu aktivitas pasien.

1. Penanganan dari dokter

Berikut beberapa jenis obat biduran yang dapat diberikan oleh dokter:

• Obat antihistamin

Obat-obatan jenis antihistamin dapat digunakan untuk meredakan gatal, bengkak, dan gejala alergi lainnya.

Contoh obat ini adalah loratadine dan cetirizine.

Namun perlu diingat bahwa sebagian obat antihistamin dapat menimbulkan rasa kantuk.

Karena itu, pasien yang mengonsumsinya dilarang berkendara maupun mengoperasikan alat berat.

• Obat antiradang

Pada kasus biduran yang berat atau angioedema, dokter dapat meresepkan obat antiradang berupa kortikosteroid.

Obat ini berfungsi meredakan bengkak, kemerahan, dan gatal. Prednisone adalah salah satu contohnya.

• Obat untuk menekan sistem imun

Bila antihistamin dan obat antiradang kurang efektif, dokter dapat mempertimbangkan pemberian obat-obatan yang dapat menekan sistem imun. Obat ini disebut imunosupresan.

• Epinefrin

Penanganan medis darurat diperlukan apabila serangan urtikaria tergolong berat, yakni berupa angioedema.

Dokter akan menyuntikkan obat epinefrin untuk meredakan gejala dengan cepat.

Pasien dengan serangan alergi berat yang kambuhan bisa dibekali obat suntik epinefrin oleh dokter.

Obat ini dapat digunakan secara mandiri di rumah untuk keadaan darurat.

2. Penanganan mandiri di rumah

Untuk mengurangi gejala dan iritasi biduran, pasien juga bisa melakukan beberapa langkah di bawah ini:

• Mandi air dingin (bersuhu ruangan)

• Menempelkan kompres dingin pada bagian tubuh yang mengalami biduran

• Mengenakan pakaian yang longgar dan tipis

• Jangan menggaruk ruam karena dapat memicu luka dan komplikasi berupa infeksi

  • Pencegahan #


Untuk mencegah biduran, beberapa hal yang dapat Anda lakukan meliputi:

Menghindari faktor pencetus

Jauhi alergen yang dapat memicu terjadinya reaksi alergi, termasuk biduran.

Mandi dan mengganti pakaian setelah terjadi kontak dengan alergen

Segeralah mandi dan mengganti pakaian setelah mengalami kontak dengan alergen.

Baca: Alergi

Baca: Alergi Susu

(Tribunnewswiki.com/Septiarani)



Gejala Bentol kemerahan, gatal
Faktor resiko Paparan alergen, riwayat biduran dalam keluarga
Metode diagnosis Tes kulit, tes darah
Obat Antihistamin, kortikosteroid
Komplikasi Angioedema, anafilaksis


Sumber :


1. www.sehatq.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - The Period of

    The Period of Her adalah sebuah film drama
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved