Kini Luncurkan RANS Cilegon FC, Raffi Ahmad juga Berencana Buka Sekolah Sepak Bola

Berhasil akuisisi Cilegon FC menjadi RANS Cilegon FC, Raffi Ahmad juga sedang menyiapkan membuka sekolah sepak bola (ssb).


zoom-inlihat foto
Raffi-Ahmad-akuisisi-Cilegon-FC.jpg
Istimewa
Presiden Cilegon United Yudhi Apriyanto (kiri) bersama Raffi Ahmad.


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Artis Raffi Ahmad luncurkan klub sepak bola bernama RANS Cilegon FC setelah berhasil lakukan akusisi klub sepakbola Cilegon FC.

Raffi melakukan akusisi Cilegon FC bersama dengan pengusaha bernama Rudy Salim.

Menurutnya, akusisi yang dilakukannya itu untuk menghasilkan bibit-bibit muda yang bisa mengharumkan sepakbola Indonesia di masa mendatang.

Sebelumnya dalam kanal Youtube RANS Entertainment, Raffi mengungkapkan keinginannya untuk membuat sebuah sekolah sepak bola (ssb).

Bahkan saat ini, Sultan Andara itu mengatakan jika ia tengah membuat lapangan sepak bola.

“Kalau lapangan sepak bola RANS jadi nih, ini kalau bikin sekolah sepak bola mantap enggak?” tanya Raffi Ahmad kepada Hamka Hamzah dikutip Kompas.com, Senin (29/3/2021).

“Wah boleh, salah satu cita-cita saya juga,” ujar Hamka Hamzah.

Logo RANS milih Raffi Ahmad dan Nagita terpampang di Pesawat Garuda Indonesia
Logo RANS milih Raffi Ahmad dan Nagita terpampang di Pesawat Garuda Indonesia (via Kompas.com)

Raffi Ahmad berniat mengajak para talenta-talenta muda agar menyukai olahraga sepak bola.

Bahkan, tak menutup kemungkinan nantinya bisa melahirkan bakat-bakat muda di Indonesia.

“Kita ajakin buat yang muda-muda buat belajar,” ujar Raffi lagi.

“Siapa tahu dari akademi kita ini bisa memunculkan bibit-bibit untuk sepak bola,” kata Hamka Hamzah.

Suami Nagita Slavina ini mengaku memiliki ketertarikan khusus di cabang olahraga sepak bola sejak lama.

Proses akuisisi ini bukan untuk gaya namun adalah bukti kecintaan Raffi terhadap dunia sepak bola.

Baca: Begini Reaksi Nagita Slavina Dengar Raffi Ahmad Ingin Buat Basement dengan Ballroom di Rumah Barunya

Baca: Profil Singkat Raffi Ahmad yang Hari Ini Berulang Tahun, Sampai Diberi Hadiah Vespa dari Sang Istri

"Bukan hanya kita mau mengakuisisi tim bola untuk gaya-gayaan tapi kita pikirkan matang-matang, bukan untuk setahun dua tahun, tapi seumur hidup sebagai legacy kami," ucap Raffi.

Pernah mimpi jadi pemain sepak bola

Raffi Ahmad pernah bermimpi menjadi seorang pemain sepak bola profesional.

Ia bahkan pernah mengikuti sekolah sepak bola dan mengikuti seleksi untuk tim Persib Junior di Bandung.

"Saya bercita-cita jadi pemain bola, awalnya. Dulu sempat juga ikut SSB di Bandung sampai mau coba masuk seleksi di Persib Junior tapi mama saya penginnya saya jadi Thomas Djorghi, jadi model," kenang Raffi seperti dikutip Kompas.com, Rabu (31/3/2021).

Oleh sebab itu, proses akuisisi Cilegon United FC bagaikan sebuah mimpi yang menjadi kenyataan bagi Raffi.

Raffi Ahmad akuisisi Cilegon FC
Presiden Cilegon United Yudhi Apriyanto (kiri) bersama Raffi Ahmad.

FC Dari sekian banyak klub sepak bola di Indonesia, pilihan Raffi Ahmad justru jatuh di Cilegon United FC.





Halaman
12
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved