Baik Bajul Ijo maupun Madura United dalam pertandingan perdana fase grup C Piala Menpora 2021 berhasil membukukan kemenangan.
Bajul Ijo mengalahkan Persik Kediri dengan skor 2-1 sedangkan Madura United memaksa PS Sleman menyerah 2-1.
Menarik dinantikan bagaimana adu startegi yang bakal dilakukan Rahmad Darmawan selaku juru taktik Madura United.
Rahmad Darmawan sendiri wajib mewaspadai permainan spartan para pemain Bajul Ijo yang dihuni pilar berusia muda.
Terbukti dalam laga perdana, bermain tanpa pemain asing, Persebaya mampu mengalahkan Persik Kediri.
Berikut Prediksi Susunan Pemain:
Madura United (4-4-2): Muhammad Ridho; Marcko Sandy Meraudje, Alfin Tuasalamony, Fachruddin Aryanto, Jaimerson Xavier; Asep Berlian, Zulfiandi, Slamet Nurcahyo, Jacob Pepper; Alberto Goncalves, Bruno Lopes.
Pelatih: Rahmad Darmawan
Persebaya (4-3-3): Satria Tama; M. Syaifuddin, Rachmat Irianto, Rizky Ridho, Reva Adi Utama; M. Alwi Slamat, Rendi Irwan, Ady Setiawan; Oktafianus Fernando, Rivaldi Bawuo, Samsul Arif.
Pelatih: Aji Santoso
Berikut link live streaming Madura United vs Persebaya Surabaya, klik di sini
(TribunnewWiki.com/Rakli, TribunJateng.com/Fachri Sakti N)
Baca selengkapnya soal Piala Menpora 2021 di sini