Griya tawang milik G-Dragon diketahui memiliki sistem parkir independen dengan tempat parkir yang terpisah di dalam bangunan.
Untuk pergi dari pintu depan griya tawang ke tempat parkir, setiap tamu harus melalui proses verifikasi dua langkah.
Ada juga lift khusus di tempat parkir griya tawang yang digunakan untuk langsung masuk ke dalam rumah.
Dilaporkan bahwa mobil milik Jennie telah didaftarkan di griya tawang G-Dragon.
Menurut Dispatch, Jennie bisa masuk melalui pintu depan tanpa harus melalui sistem verifikasi.
Menurut laporan, rutinitas kencan Jennie dan G-Dragon cukup konsisten.
Setelah Jennie melakukan promosi dan jadwal bersama BLACKPINK, ia akan berkunjung ke griya tawang G-Dragon.
Bahkan setelah masa promosinya bersama BLACKPINK berakhir, Jennie diduga tetap rutin mengunjungi sang kekasih.
Laporan mengklaim, hubungan Jennie dan G-Dragon sudah menjadi rahasia umum di YG Entertainment.
Baca: G-Dragon dan Jennie Dikabarkan Pacaran Selama Setahun, Netizen Tak Percaya
Baca: Terungkap Fakta Hubungan G-Dragon dengan Jennie, Ini Daftar Artis Digosipkan Pernah Dekat Dengannya
Baca Artikel lainnya terkait Selebriti Korea di sini
(Tribunnewswiki/Septiarani, Tribunnews.com/Pravitri Retno W)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Dispatch Selalu Bongkar Hubungan Idol, Orang Dalam K-Pop Ungkap Fakta Dibaliknya