Viral Video Diduga Polisi yang Hilang Saat Tsunami Aceh 2004 Kini Ditemukan di RSJ

Sebuah video memperlihatkan seorang pria yang diduga polisi yang dinyatakan hilang pasca-tsunami 2004 silam di Aceh viral di media sosial.


zoom-inlihat foto
Seorang-pria-yang-diduga-polisi-yang-hilang-saat-tsunami-Aceh-2004-ditemukan-di-rumah-sakit-jiwa.jpg
tangkapan layar YouTube Tribun Timur
Seorang pria yang diduga polisi yang hilang saat tsunami Aceh 2004 ditemukan di rumah sakit jiwa.


"Kalau saya datang ke rumah orang tua Asep, ibunya selalu bilang kalau Asep masih hidup.

Saat itu, saya hanya memberi semangat kepada ibu untuk mengikhlaskan saja," ujar Aiptu Nazori, salah satu kerabat Abrip Asep seperti dikutip dari TribunSumsel, Rabu (17/3/2021).

Akan tetapi, lanjut Aiptu Nazori orang tua Asep sangat yakin jika Asep masih hidup namun, tidak diketahui keberadaannya.

Pihak keluarga, juga terus berdoa kepada Allah kalau memang Asep masih hidup agar diberikan petunjuk.

Seiring berjalannya waktu, keyakinan Asep masih hidup tetap saja diungkapkan sang ibu.

Terlebih, ketika keluarga besar berkumpul.

Baca: Zack Snyder

Baca: Viral Video Pria Mengaku Jadi Anak DPR Hina Petani, Berakhir Klarifikasi dan Minta Maaf 

Sebuah video memperlihatkan seorang pria yang diduga polisi yang dinyatakan hilang pasca-tsunami 2004 silam di Aceh viral di media sosial. Pria itu diketahui Bharaka Asep dari Resimen II Pelopor Angkatan 351 99/00. Asep merupakan pasukan Bantuan Keamanan Operasional (BKO) Brimob Resimen II Kedung Halang Bogor ke Polda Aceh. Saat itu, ia bertugas di Poskotis Brimob Peukan Bada, Kabupaten Aceh Besar.
Sebuah video memperlihatkan seorang pria yang diduga polisi yang dinyatakan hilang pasca-tsunami 2004 silam di Aceh viral di media sosial. Pria itu diketahui Bharaka Asep dari Resimen II Pelopor Angkatan 351 99/00. Asep merupakan pasukan Bantuan Keamanan Operasional (BKO) Brimob Resimen II Kedung Halang Bogor ke Polda Aceh. Saat itu, ia bertugas di Poskotis Brimob Peukan Bada, Kabupaten Aceh Besar. (instagram.com/ndorobeii)

"Adik saya juga mengungkapkan hal yang sama. Katanya saat itu, Kakak Asep masih hidup. Tetapi kondisinya dalam keadaannya gila," ceritanya.

Ternyata, apa yang menjadi doa orang tua Asep dan keluarga besarnya terwujud.

Entah apa penyebabnya, hari ini tersebar foto Abrip Asep yang mengenakan seragam dinas dengan seorang pria yang mengenakan baju oranye.

"Ini mukjizat Allah, apa yang diungkapkan ibu dan adik saya itu benar. Asep masih hidup," katanya.

(Tribunnewswiki.com/SO, TribunSumsel.com/ M. Ardiansyah)

 




BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved