Kini, teka-teki ayah biologis dari anak yang yang dikandung janda SZ mulai terkuak.
Terkait hal itu, Camat Cidaun Herlan Iskandar menjelaskan, karena kehebohan itu, SZ dan mantan suaminya, MS telah dipanggil ke Mapolsek Cidaun untuk dimintai klarifikasi.
Di sana terungkap bahwa MS yang menghamili SZ.
"Mantan suaminya sudah mengakui anaknya," ujar Camat Cidaun Herlan Iskandar melalui sambungan telepon, Jumat (26/2/2021).
Baca: Misteri Zainah Kemasukan Angin, 1 Jam Hamil & Melahirkan, Polisi Ungkap Pria yang Menghamilinya
Baca: Ibu Muda Ini Baru Tahu Dirinya Hamil 30 Menit Sebelum Melahirkan: Sebut sebagai Keajaiban Natal
Harlan menjelaskan, sebelum SZ dan MS bercerai, keduanya sempat memeriksakan SZ ke bidan pada Juli 2020 untuk mengetahui apakah SZ hamil.
Namun pada saat itu, bidan belum bisa menentukan apakan SZ hamil atau tidak.
Namun, empat bulan lalu, keduanya memilih berpisah.
Hingga akhirnya pada Februari SZ mengaku merasakan kehamilan dan satu jam kemudian melahirkan.
(TribunnewsWiki.com/Restu, TribunJatim.com/Ignatia)
Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul JELAS SUDAH Ayah Bayi 'Ajaib' Sejam Ibu Hamil & Lahiran, Bocor Kronologi Bisa Dihamili Mantan Suami