6 Fakta Penting dari Mouse, Drama Korea Thriller yang Segera Tayang di Viu Minggu Depan

Berikut ini adalah 6 fakta penting di balik drama Korea Mouse yang sebentar lagi tayang di Viu.


zoom-inlihat foto
6-fakta-penting-dari-mouse-drama-korea-thriller-yang-segera-tayang-di-viu-minggu-depan.jpg
Viu
6 Fakta Penting dari Mouse, Drama Korea Thriller yang Segera Tayang di Viu Minggu Depan


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Berikut ini adalah 6 fakta penting di balik drama Korea Mouse yang sebentar lagi tayang di Viu.

Sepekan lagi Mouse akan segera dapat disaksikan penggemar drama Korea.

Mouse adalah sebuah drama yang akan memuaskan para pencinta genre thriller.

Begitu pula para penggemar Lee Seung Gi yang sudah lama menantikan aksinya kembali ke drama.

Drama Korea ini mengisahkan perjalanan para pemburu penjahat yang berusaha mengidentifikasi psikopat melalui DNA pada janin di rahim ibu.

Mouse juga diwarnai dengan obsesi detektif tangguh untuk membalaskan dendam kematian kedua orangtuanya.

Kamu pun nantinya juga akan dibuat penasaran dengan hubungan antar tokoh yang mengejutkan.

Baca: 6 Rekomendasi Drama China Terbaru di Viu untuk Menemani Libur Imlekmu

Baca: 5 Rekomendasi Tayangan Anime di Viu untuk Menemani Akhir Pekanmu, Hello World hingga Attack on Titan

Drama Korea Mouse
Drama Korea Mouse (Viu)

Catat tanggal tayang perdananya agar kamu tidak ketinggalan drama ini.

Mouse akan tayang di Viu setiap hari Kamis dan Jumat mulai tanggal 4 Maret 2021.

Simak dulu fakta-fakta penting di balik drama ini sebelum menontonnya!

1. Jalan cerita yang menegangkan

Sebuah kisah kelam di sekolah dasar Incheon tahun 2017 menjadi inspirasi penulis naskah drama Mouse.

Terdapat pembunuhan keji yang diketahui dilakukan oleh seorang psikopat yang bahkan tidak menyesali perbuatannya.

Di Mouse, Jeong Ba Reum (Lee Seung Gi) akan dihadapkan dengan kasus pembunuhan berantai itu.

Selama melakukan pengejaran pelaku yang diincar, Jeong Ba Reum dan Go Moo Chi (Lee Hee Joon) harus mengungkap teka-teki di balik perilaku para psikopat.

2. Kembalinya Lee Seung Gi

Lee Seung Gi adalah aktor yang multitalenta.

Selain menjadi aktor, ia juga dikenal sebagai penyanyi, pembawa acara, dan entetainer.

Kariernya di dunia akting meroket sejak berperan sebagai Sun Woo Hwan di Brilliant Legacy.

Sejak itulah ia mulai banyak diperhitungkan sebagai pemeran utama dalam berbagai drama dan film Korea.





Halaman
123
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Suka Duka Tawa

    Suka Duka Tawa adalah sebuah film drama komedi
  • Film - Caleg by Accident

    Caleg by Accident adalah sebuah film drama Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved