Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Oh My Ghost adalah drama Korea yang menggantikan 'Ex Girlfriends 'Club' dan dilanjutkan dengan 'Second 20's' yang tayang di tvN pada 2015.
Oh My Ghost mengisi slot hari Jumat dan Sabtu pukul 20.30 KST di tvN.
Drama yang bergenre fantasy-romance-comedy ini disutradarai oleh Yoo Je Won dan naskah ditulis oleh Yang Hee Seung.
Pembacaan naskah pertama dilakukan pada pertengahan Mei 2015 di CJ E&M Center, Sangamdong, Seoul, Korea Selatan.
Baca: Jo Jung Suk
Baca: Drama Korea – Hospital Playlist (2020)
Oh My Ghost diperankan oleh Park Bo Young, Jo Jung Suk, Lim Ju Hwan, Kim Seul Gi, Park Jung Ah, dan masih banyak lagi.
Drama ini perdana tayang pada 3 Juli 2015 dengan total 16 episode. (1)
Sinopsis #
Drama ini tentang seorang gadis yang kerasukan hantu dan seorang koki yang tidak percaya hantu.
Na Bong Sun memiliki kepribadian yang sangat pemalu dan kerap rendah diri, tidak punya teman dekat, dan terus mendapat teuran karena pekerjaannya di restoran.
Dia juga sesekali melihat hantu dan suatu hari ia dirasuki oleh hanti perawan yang penuh nafsu bernama Shin Soon Ae.
Untuk menebus kurangnya romansa dalam kehidupannya yang singkat, Soon Ae bertekad untuk merayu sebanyak mungkin pria dengan memasuki tubuh wanita dan menemukan Bong Sun sebagai wadah yang sempurna.
Baca: Park Bo Young
Baca: Drama Korea - Two Cops (2017)
Bos Bong Sun adalah celebrity chef yang sombong bernama Kang Sun Woo dan diam-diam ia sukai.
Sun Woo masih belum melupakan wanita dambaannya, tetapi ketika Bong Sun tampaknya sudah kehilangan rasa malu dan berubah menjadi perempuan yang percaya diri dan dinamis karena dirasuki Soon Ae, kini ia tertarik dengan anak buahnya itu. (2)
Poster #
Berikut ini adalah poster resmi dari drama Korea Oh My Ghost:
Berikut ini adalah trailer atau teaser dari drama Korea Oh My Ghost
Pemeran #
Park Bo Young sebagai Na Bong Sun
Jo Jung Suk sebagai Kang Sun Woo
Lim Ju Hwan sebagai Choi Sung Jae
Kim Seul Gi sebagai Shin Soo Ae
Park Jung Ah sebagai Lee So Hyeong
Kang Ki Young sebagai Heo Min Soo
Choi Min Chul sebagai Jo Dong Cheol
Kwak Si Yang sebagai Seo Joon
Oh Eu Sik sebagai Choi Ji Woong
Lee Dae Yeon sebagai Shin Myeong Ho
Shin Hye Sun sebagai Kang Eun Hee
Shin Eun Kyung sebagai Jo Hye Young
Lee Jung Eun sebagai Seobinggo
Lee Hak Joo sebagai Shin Gyeong Mo
Dan lain-lain. (3)
Penghargaan #
2015
2015 (4th) APAN Star Awards - Excellent Actress (mini series) - Park Bo Young
2016
2016 tvN10 Awards
Content Award (Drama)
Best Chemistry - Park Bo Young & Kim Seul Gi
Two Star Award - Jo Jung Suk (1) (2)
(Tribunnewswiki.com/Natalia Bulan R P)
| Judul | Oh My Ghost |
|---|
| Genre | Fantasy, Romance, Comedy |
|---|
| Sutradara | Yoo Je Won |
|---|
| Penulis | Yang Hee Seung |
|---|
| Pemeran Utama | Park Bo Young |
|---|
| Jo Jung Suk |
| Kim Seul Gi |
| Stasiun Televisi | tvN |
|---|
| Tayang | 3 Juli - 22 Agustus 2015 |
|---|
| Episode | 16 |
|---|
Sumber :
1. asianwiki.com
2. www.koreandrama.org
3. mydramalist.com