TRIBUNNEWSWIKI.COM - Film fitur pertama produksi Studio Ghibli setelah vakum dalam empat tahun terakhir akan segera rilis pada Februari mendatang.
Dilansir Hollywood Reporter, film dengan judul Earwig and the Witch tersebut direncanakan rilis dalam versi terjemahan bahasa Inggris dan dengan subtitle.
Earwig and the Witch akan tayang di bioskop tertentu pada 3 Februari mendatang dan akan dirilis di HBO Max pada 5 Februari 2021.
Earwig and the Witch disutradarai oleh Goro Miyazaki ( From Up on Poppy Hill ), putra dari salah satu pendiri studio dan pemenang Academy Award yang legendaris Hayao Miyazaki.
Film yang diadaptasi berdasarkan novel anak karya Diana Wynne Jones dengan judul Howl's Moving Castle itu menjadi karya pertama Studio Ghibli yang menggunakan teknologi animasi Computer Generated (CG).
Beberapa pengisi suara dalam bahasa Inggris yang dilibatkan adalah Richard E. Grant, Kacey Musgraves dan Dan Stevens.
Selain itu, penyanyi dan artis Indonesia Sherina Munaf juga ikut mengisi suara dalam film ini.
Tak hanya sebagai pengisi suara, istri Baskara Mahendra ini juga akan menyanyikan lagu dalam film tersebut. Kabar itu disampaikan Sherina Munaf dalam Twitter miliknya, @sherinasinna belum lama ini.
"Upcoming STUDIO GHIBLI movie: EARWIG AND THE WITCH. I was so lucky to have participated by singing the songs & voicing one of the characters. (Segera hadir Studio Ghibli, Film Earwig And The Witch. Saya sangat beruntung bisa berpartisipasi dengan menyanyikan lagu dan menyuarakan salah satu karakter)" tulis Sherina dikutip Kompas.com, Jumat (13/11/2020).
Film Earwig and The Witch merupakan animasi karya Goro Miyazaki yang diadaptasi dari buku bertajuk sama karya Diana Wynne.
Dalam unggahannya, Sherina turut menyertakan tanggal rilis film itu, yakni 30 Desember 2020 pukul 19.30 waktu setempat.
Film Earwig and The Witch menceritakan tentang seorang anak bernama Earwig yang memiliki kehidupan tentram sebagai anak yatim piatu.
Akan tetapi, ketentraman tersebut berubah ketika ia diadopsi oleh Bella Yoga yang ternyata adalah seorang penyihir.
Baca: Studio Ghibli
Baca: Menyambut 2020, Studio Ghibli Umumkan akan Produksi 2 Film Animasi Baru
Rekomendasi film Ghibli yang dapat ditonton di rumah
Beraktivitas di rumah selama pandemi virus corona mungkin terasa membosankan bagi sebagian orang.
Apa lagi, pandemi Covid-19 kali ini bertepatan dengan virus corona.
Satu di antara aktivitas yang bisa dipilih adalah dengan menonton film.
Dihimpun TribunnewsWiki.com, berikut ini film animasi Jepang dari Studio Ghibli yang bisa menjadi pilihan.
Grave of the Fireflies (1998)
Baca: FILM - Dora and the Lost City of Gold (2019)
Grave of the Fireflies atau Hotaru no haka dirilis pada 1988 dan disutradarai Isao Takahata.