Jika Piala Asia U-19 Batal Seperti Piala dunia U-20, Apa Tujuan Timnas Indonesia U-19 TC ke Spanyol?

Nova Arianto tak menampik bahwa (TC) di Spanyol bisa menjadi ajang para pemain menampilkan kemampuannya agar bisa dilirik klub luar negeri.


zoom-inlihat foto
tc-timnass.jpg
Media PSSI
Timnas Indonesia U-19 yang sedang menjalani pemusatan latihan di Spanyol.


Para pemain telah menjalani latihan dan bersiap menggelar ujicoba.

Laga ujicoba perdana pun Timnas Indonesia U-19 mengalami penundaan.

Seperti diketahui, sebelumnya Timnas Indonesia U-19 telah dijadwalkan bakal menjalani laga uji coba perdana melawan Gimnàstic Tarragona, Minggu, 3 Januari 2021.

Namun, kali ini uji coba melawan Gimnàstic Tarragona telah diganti jadwalnya dan skuad Timnas Indonesia U-19 akan lebih dulu menghadapi Lleida Esportiu U-19.

Pelatih Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong dalam sebuah sesi latihan di Stadion Madya, Jakarta.
Pelatih Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong dalam sebuah sesi latihan di Stadion Madya, Jakarta. (Dokumen PSSI)

"Untuk uji coba melawan Gimnàstic Tarragona telah berubah ke tanggal 7 Januari 2021," kata Nova.

"Jadi kami mulai uji coba pertama kami itu tanggal 5 Januari 2021," tambahnya.

Sementara itu, terkait pkabar pembatalan Piala Asia U-19, PSSI tidak mau percaya karena belum ada pernyataan resmi dari AFC.

"Federasi (PSSI) hanya percaya pengumuman langsung dari AFC (terkait isu Piala Asia U-16 dan U-19 dibatalkan)," kata Indra Sjafri, direktur teknik PSSI.

Selama di Spanyol, berikut jadwal baru pertandingan Timnas Indonesia U-19 selama jalani pemusatan latihan di Spanyol :

5 Januari 2021 - Timnas Indonesia U-19 Vs Lleida Esportiu U-19 di Stadion CE Futbol Salou

7 Januari 2021 - Timnas Indonesia U-19 Vs Gimnastic Tarragona di Stadion Gimnastic Tarragona

11 Januari 2021 - Timnas Indonesia U-19 Vs Sabadell FC U-19 di Stadion CE Futbol Salou

20 Januari 2021 - Timnas Indonesia U-19 Vs Ceuta U-19 di Lapangan CE Futbol Salou

27 Januari 2021 - Timnas Indonesia U-19 Vs Arab Saudi U-19 di Stadion CE Futbol Salou

PSSI Tetap Berharap Timnas Indonesia Berprestasi

Terkait hal itu, PSSI hanya berharap penundaan tersebut bisa menjadi berkah untuk tim Merah Putih.

Skuad Garuda Muda harus bisa memanfaatkan waktu persiapan sebelum bertanding di Piala Dunia U-20 2023.

“Menyusul pembatalan Piala Dunia U-20 FIFA pada 2021, Timnas yang akan kita persiapkan nantinya, dapat memanfaatkan waktu tambahan dan melanjutkan program untuk persiapan Piala Dunia U-20 FIFA pada 2023,” kata Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, dikutip dari laman resmi PSSI.

Baca: Jatah Bermain Bintang Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri Berkurang di Lechia Gdansk, Apa Alasannya?

Tentu saja penundaan itu membuat target PSSI berubah.

Awalnya, PSSI ingin Timnas Indonesia U-19 di Piala Dunia U-20 2021 lolos dari babak penyisihan grup.





Halaman
123
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved