TRIBUNNEWSWIKI.COM - Film horor Indonesia yang dibintangi Prilly Latuconsina berjudul Danur 2: Maddah akan kembali menemani malam anda nanti pada Minggu (27/12/2020) pukul 22.00 WIB di Trans7.
Tak hanya Prilly Latuconsina, kemudian juga ada pemain lain seperti Sandrinna M Skornicki, Bucek, Shawn Adrian, Sophia Latjuba, Gamaharitz, Kevin Bzezovski, Alexander Bain, Matt White, Justin Rossi, dan Elena Viktoria Holovcsak.
Danur 2: Maddah adalah sekuel kedua dari film horor Danur.
Film horor ini diangkat dari novel yang ditulis oleh Risa Saraswati.
Baca: Sinopsis Ikatan Cinta Malam Ini Jumat 25 Desember 2020, Aldebaran Jebak Elsa Agar Menjauh dari Panti
Baca: Sinopsis Men in Black: International, Usaha Chris Hemsworth Lindungi Bumi, Malam Ini di Trans TV
Sutradara yang terlibat dalam pembuatan Danur 2: Maddah adalah Awi Suryadi.
Sementara untuk naskahnya dituliskan oleh Lele Laila.
Film Danur 2: Maddah tayang pertama kali pada 28 Maret 2018.
Danur 2: Maddah mampu mendapatkan lebih dari 2,5 juta penonton dalam waktu 23 hari selama penayangannya.
Film berdurasi 92 menit ini berada di bawah naungan rumah produksi MD Pictures dan Pichouse Films.
Situs IMDb memberikan nilai 5.7 dari 10.
Sinopsis Danur 2: Maddah
Menceritakan tentang kehidupan Risa bersama lima sahabat hantunya, Peter, William, Jhansen, Hans, dan Hendrick.
Risa tinggal bersama sang adik Riri, karena orangtua mereka sedang pergi ke luar negeri.
Riri sudah jengah dengan kemampuan Risa yang dapat melihat makhluk halus.
Sementara itu, Paman Risa Om Ahmad baru saja pindah ke Bandung bersama istrinya.
Mereka tinggal di sebuah rumah tua.
Risa dan Riri sering mengunjungi mereka bahkan menginap di sana.
Awalnya Risa tidak merasa ada yang aneh di rumah Om Ahmad, hingga suatu hari Risa melihat omnya tersebut bersama seorang wanita.
Risa yang mengira bahwa pamannya berselingkuh tidak berani melaporkan apa yang dilihatnya pada Tante Tina.
Rasa penasaran membuat Risa menyelidiki apa yang sebenarnya terjadi.
Baca: Sinopsis Despicable Me 3, Gru dan Kembarannya Bekerjasama Buru Penjahat, Sore Nanti 16.30 WIB di GTV
Baca: Sinopsis Fortress 2: Re-Entry, Perjuangan Pria Buron Bertemu Keluarga, Malam Ini di Trans TV
Anak Om Ahmad, Angki juga bercerita bahwa beberapa hal janggal terjadi di rumahnya.
Angki merasa sikap sang ayah sering terlihat aneh dan tidak biasa.
Risa menemukan bahwa Om Ahmad selalu melakukan ritual khusus di sekitar rumah.
Bersama kelima sahabat hantunya, Risa semakin penasaran dengan suasana rumah tersebut.
Suasana semakin mencekam setelah Risa bertemu dengan sosok hantu misterius yang terus mencoba mengganggunya.
Lantas apa yang akan terjadi pada Risa?
Saksikan kelanjutan kisah menyeramkan yang dialami Risa malam ini hanya di Trans7.
Pemeran
Prilly Latuconsina sebagai Risa
Sandrinna M Skornicki sebagai Riri
Shawn Adrian sebagai Angki
Sophia Latjuba sebagai Tina
Bucek sebagai Ahmad
Gamaharitz sebagai Peter
Alexander Bain sebagai William
Matt White sebagai Hendrick
Justin Rossi sebagai Hans
Elena Viktoria Holovcsak sebagai Ivana
*DISCLAIMER perubahan jadwal penayangan dapat berubah sewaktu-waktu.
*Tribunnewswiki tidak bertanggungjawab atas perubahan jadwal oleh stasiun TV terkait
(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Kaka)