TRIBUNNNEWSWIKI.COM - Film aksi fiksi ilmiah berjudul Fortress 2: Re-Entry akan kembali diputar malam ini pukul 23.30 WIB di Trans TV.
Film ini adalah karya sutradara Geoff Murphy.
Penulis untuk naskah Fortress 2: Re-Entry adalah Steven Feinberg, Troy Neighbors, John Flock, dan Peter Doyle.
Fortress 2: Re-Entry rilis pada 3 Maret 2000.
Film Fortress 2: Re-Entry adalah sekuel kedua dari film Fortress (1992).
Baca: Sinopsis Hellboy II: The Golden Army, Aksi Penyelamatan Bumi dari Rencana Jahat, Malam Ini di GTV
Baca: Sinopsis Sajen, Amanda Manopo Jadi Siswa korban Bullying di Sekolah, Malam Ini 20.30 WIB di Trans7
Aktor Fortress (1992) yang masih muncul di Fortress 2: Re-Entry yakni Christopher Lambert yang mengambil peran sebagai John Henry Brennick.
Film berdurasi 92 menit ini berada di bawah naungan rumah produksi Studio Sony Pictures Home Entertainment.
Situs IMDb membrinya rating 4.5 dari 10.
Sinopsis Fortress 2: Re-Entry
Sekuel kedua ini mengisahkan 7 tahun setelah peristiwa dalam film pertamanya.
John Brennick berada di suatu tempat di Amerika Utara dalam pelariannya dari Men-Tel.
Ia tinggal di sebuah pedesaan di pegunungan bersama keluarganya.
Saat John pulang ke rumah ada tiga orang sudah menunggunya.
Para pemberontak itu meminta bantuan John untuk menghancurkan pembangkit listrik baru Men-Tel.
Mereka mengatakan bahwa Men-Tel sudah diambang kehancuran dan butuh bantuan.
Setelah itu tiba dua helikopter milik Men-Tel yang bertugas untuk menangkap John.
John pun melalukan perlawanan namun berhasil tertangkap bersama tiga pemberontak lainnya.
Ia dijebloskan di penjara yang dilengkapi keamanan canggih di luar angkasa.
John harus berjuang agar dirinya bisa lolos dari musuh lamanya dan kembali berkumpul dengan keluarga.
Bagaimana perjuangan John agar bisa selamat?