TRIBUNNEWSWIKI.COM - Bioskop Trans TV menghadirkan film Killer Elite malam nanti, Rabu (23/12/2020) pukul 21.30 WIB.
Film berdurasi 116 menit ini adalah karya sutradara Gary McKendry.
Killer Elite dibintangi oleh Jason Statham bersama peraih Piala Oscar Clive Owen dan Robert De Niro.
Kemudian ada nama lain seperti Dominic Purcell, Aden Young, Yvonne Strahovski, Ben Mendelsohn, Adewale Akinnuoye-Agbaje, dan masih banyak lagi.
Film Amerika ini berada di bawah naungan studio Open Road Films.
Killer Elite rilis pertama kali pada 23 September 2011.
Baca: Sinopsis Marauders, Film Thriller Duet Bruce Willis dan Dave Bautista, Dini Hari Nanti di Trans7
Baca: Sinopsis Mechanic: Resurrection, Dibintangi Jason Statham dan Jessica Alba, Malam Ini di Trans TV
Dalam proses produksinya, Killer Elite diperkirakan menghabiskan dana sebanyak 70 juta dolar AS.
Untuk penghasilan dari pemutarannya secara domestik mencapai 25 juta dolar AS.
Sedangkan unuk pemutaran secara internasional, film Killer Elite mampu mengahasilkan 56,3 juta dolar AS.
Situs IMDb memberinya rating 6,5 dari 10.
Sementara Rotten Tomatoes memberikan penilaian 26 persen.
Film ini bercerita tentang seorang pensiunan pembunuh bayaran yang sekali lagi harus menghadapi masa lalunya.
Sinopsis Killer Elite
Sebuah peristiwa di masa lalu membuat Danny Bryce (Jason Statham) mengalami trauma.
Danny telah mengubur masa lalunya dalam-dalam dan berusaha hidup menghindar dari bayang-bayangnya.
Pensiunan pembunuh bayaran itu memutuskan untuk mengakhiri pekerjaannya setelah menjalankan misi di Meksiko bersama Hunter (Robert De Niro).
Misi tersebut berjalan lancar, namun Dannya terpaksa harus membunuh seorang pria di depan anaknya.
Hal inilah yang membuat Danny trauma dan ingin meninggalkan kehidupan kelamnya itu.
Danny pun memutuskan untuk memulai kehidupan baru di Australia.
Tidak lama setelah pindah, ada sebuah paket datang untuk Danny.
Baca: Sinopsis The Accidental Spy, Aksi Kocak Jackie Chan Gagalkan Perampokan, Malam Ini di TransTV
Baca: Sinopsis Ikatan Cinta Malam Ini Minggu 20 Desember 2020, Kebohongan Elsa Terbongkar