TRIBUNNEWSWIKI.COM - Lowongan kerja bank kembali buka pada Desember 2020.
Lowongan kerja bank ( loker) kali ini datang dari PT Bank Central Asia Tbk atau Bank BCA.
Ada 6 posisi berbeda yang ditujukan untuk lulusan kuliah D3 dan S1.
Dalam proses rekrutmen ini Bank BCA menggunakan tes dan interview daring (online).
Untuk informasi, dalam rekrutmen ini pelamar tidak dikenai biaya apapun.
Oleh sebab itu pelamar diminta hati-hati terhadap penipuan yang mengatasnamakan Bank BCA.
Baca: PT Telkom Indonesia Buka Lowongan Kerja 11 Posisi Berbeda Desember 2020, Cek Syarat & Cara Daftarnya
Baca: BUMN PT Perkebunan Nusantara IX Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1, Klik Link Daftarnya di Sini
Berikut adalah posisi dan syarat untuk lowongan kerja Bank BCA kali ini seperti yang dikutip Tribunnewswiki dari situs resminya:
1. Staf Perekrutan
Posisi Pekerjaan: Staf
Lokasi: Jakarta
Buka sampai: 31 Desember 2020
Gambaran pekerjaan:
Saat ini PT Bank Central Asia Tbk sedang membutuhkan peran seorang Staf Perekrutan yang diharapkan untuk dapat melakukan proses seleksi karyawan, membantu proses rekrutmen kandidat, bekerja sama dengan unit kerja untuk pemenuhan kebutuhan karyawan di unit kerja, mengembangkan ide-ide baru mengenai proses seleksi karyawan serta membuat konsep seleksi karyawan yang sesuai dengan perkembangan dan perubahan tuntutan bisnis.
Syarat:
- Minimal lulusan S1 dari jurusan Psikologi
- IPK minimal 3,00 (skala 4,00)
- Usia maksimal 26 tahun
- Mempunyai minat di bidang rekrutmen
- Menguasai dan memahami alat tes psikologi
- Menguasai metode penelitian