TRIBUNNEWSWIKI.COM – Halaman utama mesin pencarian Google menampilkan Noken Papua menjadi doodle pada Jumat (4/12/2020).
Dalam Google Doodle tampak orang Papua sedang menggunakan Noken di kepala dan menghadap ke gunung.
Noken sendiri merupakan tas tradisional masyarakat Papua.
Tas tradisional ini terbuat dari serat kulit kayu.
Sama dengan tas pada umumnya, noken digunakan untuk membawa barang-barang kebutuhan sehari-hari.
Masyarakat Papua biasanya menggunakannya untuk membawa hasil-hasil pertanian seperti sayuran, umbi-umbian dan juga untuk membawa barang-barang dagangan ke pasar.
Baca: 30 Polisi Pengaman Pilkada di Jateng Reaktif Covid-19, Kini Jalani Isolasi Mandiri
Baca: Sinopsis Drama Who Are You: School 2015 yang Tayang di NET TV
Karena keunikannya yang dibawa dengan kepala, noken ini di daftarkan ke UNESCO sebagai salah satu hasil karya tradisional dan warisan kebudayaan dunia.
Tak sembarangan, dibalik bentuk Noken ini ternyata memiliki filosofi yang menarik.
Dikutip dari berbagai sumber, keberadaan Noken di tanah Papua sudah ada cukup lama.
Terdapat sekitar 250 suku di Papua yang mengenal dan mengenakan Noken dalam kehidupan sehari-hari.
Selain digunakan sebagai tas, Noken juga dapat dipakai sebagai penutup kepala atau badan.
Sejarang panjang noken mendorong tumbuhnya hubungan antara noken dan pandangan hidup orang Papua, seperti sikap kemandirian orang Papua, kebiasaan tolong menolong.
Baca: Soal Deklarasi Republik Papua Barat, Mahfud MD Sebut Benny Wenda Membuat Negara Ilusi
Baca: Kabupaten Nduga, Papua
Noken dimaknai juga sebagai rumah berjalan yang berisi segala kebutuhan.
Noken juga dianggap sebagai simbol kesuburan perempuan, kehidupan yang baik, dan perdamaian.
Bagi masyarakat Papua, noken mengandung banyak nilai filosofis.
Noken tidak hanya sekedar tas untuk membawa barang, tapi juga banyak nilai-nilai yang diajarkan nenek moyang Papua kepada generasi sekarang.
Noken dibuat secara khusus oleh wanita Papua.
Bahkan mama-mama mengajarkan kepada anak-anak perempuan membuat noken hingga bisa membuat sendiri.
Kemampuan membuat noken melambangkan tanda kedewasaan seorang wanita.
Baca: Ramalan Zodiak Kesehatan Hari Ini Jumat 4 Desember 2020, Aquarius Olahraga, Taurus Optimis
Baca: Pedagang Bakso Ditendang hingga Terpental oleh Pembeli, Pelaku Tak Terima Disebut Uangnya Kurang
Tidak hanya itu, wanita yang tidak bisa membuat noken tidak boleh menikah hingga benar-benar bisa membuat noken sendiri.