7 Film dan Drama Korea Terbaru yang Siap Tayang di Netflix, Lovestruck in the City hingga The Call

Penggemar tayangan Korea tentunya sudah tidak sabar untuk menunggu berbagai film dan dama terbaru yang ada di Netflix.


zoom-inlihat foto
7-film-dan-drama-korea-terbaru-yang-siap-tayang-di-netflix-lovestruck-in-the-city-hingga-the-call.jpg
Netflix Indonesia
7 Film dan Drama Korea Terbaru yang Siap Tayang di Netflix, Lovestruck in the City hingga The Call


Dibintangi oleh aktor Ji Chang Wook dan aktris Kim Ji Won, drama romantis ini memberikan gambaran nyata para anak muda yang sedang mengejar cinta dan kebahagiaan, serta berjuang hidup di lingkungan kota yang penuh dengan kesibukan dan persaingan.

Lovestruck in the City akan segera tayang di Netflix sekitar bulan Desember 2020.

Netflix akan terus memperkenalkan film terbaik yang dibuat oleh para kreator asal Korea ke seluruh dunia.

Baca: Song Joong Ki dan Kim Tae Ri Bintangi Film Sci-Fi Korea Baru, Space Sweepers, akan Tayang di Netflix

Baca: Mengenal Lebih Dekat Para Karakter di Serial Bridgerton yang Segera Tayang di Netflix

"Tahun ini menandakan sejarah yang luar biasa bagi para pembuat film asal Korea, saat film Parasite karya Sutradara Bong Joon Ho berhasil meraih penghargaan Oscar, film Netflix Time to Hunt mendapat berbagai ulasan positif, serta popularitas film #Alive yang mendunia melalui Netflix," ujar Minyoung Kim, Vice President of Content Netflix (Korea, Asia Tenggara, Australia, dan Selandia Baru).

"Netflix pun menjadi yang terdepan dalam mengubah bagaimana tayangan hiburan dapat dinikmati di seluruh dunia. Kami percaya bahwa cerita yang luar biasa dapat datang dari mana saja dan menyebar ke mana saja. Kami menghadirkan berbagai cerita asal Korea agar dapat menghibur seluruh pengguna Netflix di seluruh dunia." tutupnya.

(Tribunnewswiki.com/Natalia Bulan R P)





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - The Period of

    The Period of Her adalah sebuah film drama
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved