TRIBUNNEWSWIKI.COM - Sebuah rekaman video viral karena memperlihatkan dua anggota TNI dikeroyok oleh pengendara motor gede (Moge) di Sumatera Barat.
Video tersebut diunggah oleh akun Instagram @reporter.minang, yang menyebutkan adanya pengeroyokan oleh sejumlah anggota klub Moge.
"Sepotong video aksi main keroyok segerombolan anggota klub motor besar terjadi di Kota Bukittinggi, persisnya di Simpang Tarok, Jumat, 30 Oktober 2020 sore viral di jagad maya," tulis akun tersebut.
Korban pengeroyokan tersebut ternyata adalah anggota TNI yang mendapat pemukulan hingga jatuh tersungkur.
Dalam video yang beredar, nampak seorang pelaku menendang kepala korban.
Peristiwa pengeroyokan yang dilakukan oleh anggota Moge itu terjadi di Kota Bukittinggi, Sumatera Barat, pada Jumat (30/10/2020).
Kapolres Bukittinggi AKBP Dody Prawiranegara membenarkan bahwa dua korban dugaan pengeroyokan itu merupakan anggota TNI.
Baca: Mobil Sedan Tabrak Pintu Masjidil Haram dengan Kecepatan Tinggi, Pengemudi Diduga Tak Normal
Baca: Viral Pria Asal Boyolali Angkut Jenazah Ibunda Pakai Motor, Berniat Ingin Kuburkan Sendiri
"Betul, korban adalah anggota TNI aktif yang bertugas di Kodim 0304/Agam," kata Kapolres Bukittinggi AKBP Dody Prawiranegara, Sabtu (31/10/2020).
Mereka adalah Serda Mis dan Serda MY yang bertugas di Satuan Intel Kodim 0304/Agam, Sumatera Barat.
Akibat pengeroyokan itu, Serda Mis mengalami luka di bibir bagian atas.
Sementara Serda MY mengalami memar di kepala belakang.
Seusai kejadian itu, kedua anggota TNI AD ini dibawa ke Rumah Sakit Tentara untuk mendapatkan pengobatan.
Dody mengatakan, insiden pengeroyokan tersebut diduga karena adanya kesalahpahaman.
Lebih lanjut, Dody pun menduga kedua belah pihak sama-sama tak bisa menahan emosi sehingga muncullah aksi penyeroyokan.
"Ini hanya kesalahpahaman di jalan. Sama-sama tidak bisa mengendalikan emosi," kata Dody, Sabtu (31/10/2020).
Baca: Viral Pemuda Ngamuk Hantam Motor Pakai Batu saat Ditilang, Ternyata Kendaraan Bukan Miliknya
Baca: Ibu di Palembang Tewas Terlindas Truk karena Gagal Menyalip, Sopir Truk Sebut Tak Melihat Motor
Setelah kejadian tersebut, antara pelaku dan korban sudah menyelesaikan masalah secara kekeluargaan.
Namun pihak korban tetap tak terima dan ingin melaporkan kejadian itu ke pihak kepolisian.
Pelaku anggota klub motor gede yang diduga melakukan pemukulan itu diketahui berinisial MS (49) dan B (18).
aat ini mereka sudah diamankan dan dilakukan penahanan.
"Dua orang sudah kami tahan inisial MS (49) dan B (18). Pasal yang dipersangkakan adalah 170 KUHP," katanya.