Pria Depresi yang Ditinggal Istri Pukul dan Congkeli ATM BRI dengan Palu & Obeng, Dibebaskan Polisi

Seorang pria depresi karena ditinggal istrinya lakukan hal brutal pukul dan congkeli mesin ATM BRI


zoom-inlihat foto
pelaku-erusakanan-atm-ri.jpg
screenshot
Pelaku perusakan ATM BRI di pasar Kecamatan Umbulsari Kabupaten Jember terekam kamera CCTV.


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Seorang pria depresi yang ditinggal istrinya lakukan hal brutal dengan memukul dan mencongkeli ATM BRI di Pasar Kecamatan Umbulsari.

Hal tersebut disampaikan oleh Kanit Reskrim Polsek Umbulsari Bripka Quzaeni pada Kamis (29/10/2020).

“Pelaku mengalami depresi sejak ditinggal istrinya,” ujar Bripka Quzaeni.

Quzeni menerangkap, peristiwa pengrusakan ATM BRI itu terjadi pada Rabu (28/10/2020).

Pelaku berinisial NH ini menjalani pengobatan karena diduga mengalami stress berat.

“Terakhir berobat 27 Oktober kemarin, dan sudah ada hasil labnya,” lanjut Quzeni.

Dalam aksi  pengrusakan ATM, NH tidak sampai mengamil uang.

Baca: Komplotan Pembobol ATM BRI di Padang Gondol Uang Rp250 Juta Kabur Bersama Pakai Mini Bus

Baca: Pembobol Mesin ATM Berhasil Gondol Uang Rp196 Juta, Polisi: Gambar CCTV Tidak Bagus dan Samar-samar

Polisi juga tidak melanjutkan pemeriksaan pada NH karena kondisi kejiwaannya.

“Karena depresi tidak bisa kami tanyakan, bicaranya malah membingungkan,” ucap Quzeni. 

Oleh sebab itulah polisi akhirnya memulangkan NH ke keluargnya.

Meski merusak mesin ATM, NH tidak diproses hukum.

Pelaku perusakan ATM BRI di pasar Kecamatan Umbulsari Kabupaten Jember terekam kamera CCTV.
Pelaku perusakan ATM BRI di pasar Kecamatan Umbulsari Kabupaten Jember terekam kamera CCTV. (screenshot)

Kejadian ini bermula saat warga Desa Tembokrejo, Kecamatan Gumukmas, Jember, Jawa Timur, ini datang dengan membawa palu dan obeng lalu masuk ke bilik ATM.

NH ini datang masuk ke bilik ATM dan mulai merusaknya.

Sontak saja apa yang dilakukannya itu membuat orang-orang yang antri ATM panik dan kaget dengan tindakan NH.

NH justru tak terima dan terlibat perkelahian saat dirinya ditegur oleh warga.

Warga  Tembokrejo tersebut segera diamankan ketika aparat kepolisian datang ke sana.

Baca: Gunakan Las Listrik untuk Kuras Uang Rp 196 Juta di ATM dalam 25 Menit, Pelaku Dinilai Profesional

TERPISAH, Komplotan Pembobol ATM BRI di Padang Gondol Uang Rp250 Juta Kabur Bersama Pakai Mini Bus

Komplotan maling diketahui berhasil gondol uang Rp250 juta dari ATM BRI dan kabur menggunakan mini bus.

Kejadian ini terjadi di ATM BRI di Balai Baru, Kecamatan Kuranji, Kota Padang, Sumatra Barat, Senin (12/10/2020). 

Kompol Rico Fernanda selaku Kasat Reskrim Polresta Padang, mengatakan diduga ada sekitar 5 orang yang terlibat dalam pembobolan ATM ini.

"Setelah uang dapat, komplotan ini kabur dengan mobil mini bus," kata Rico.





Halaman
12
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Suka Duka Tawa

    Suka Duka Tawa adalah sebuah film drama komedi
  • Film - Caleg by Accident

    Caleg by Accident adalah sebuah film drama Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved