TRIBUNNEWSWIKI.COM - Kunci jawaban Belajar dari Rumah TVRI untuk SD kelas 1-6, Rabu (28/10/2020).
Materi Belajar dari Rumah kelas 1-3 akan ditayangkan pada pukul 08.30-09.00 WIB.
Sementara kelas 4-6 akan ditayangkan pada pukul 09.00-09.30 WIB.
Berikut ini TribunnewsWiki.com sajikan kumpulan soal dan jawabannya.
Disclaimer: artikel ini hanya digunakan oleh orangtua untuk memandu proses belajar anak. Selain itu, pertanyaan dalam soal ini bersifat terbuka. Artinya, jawaban tidak harus terpaku pada uraian TribunnewsWiki.com.
Baca: Kunci Jawaban Belajar dari Rumah TVRI untuk SD Kelas 4-6, Selasa (27/10/2020): Perahu Kora-kora
KELAS 1-3
Soal 1
Tuliskan minimal 4 hal mengenai jenis keragaman masyarakat di sekitarmu!
Soal 2
Pernahkah kamu ke museum? Jelaskan apa manfaat yang bisa kita peroleh dengan berkunjung ke museum!
Soal 3
Ceritakan bagian paling menarik dari Museum Sumpah Pemuda yang telah kamu tonton!
KUNCI JAWABAN
Baca: Mitra Publikasi, Tribunnews.com Raih Penghargaan dari Universitas Mercu Buana
Jawaban Soal 1
Untuk soal ini, orangtua harus memandu anak untuk mengamati keberagaman di sekitarnya.
Misal:
Di daerah saya terdapat berbagai keberagaman sebagai berikut:
- Keberagaman suku
- Keberagaman agama
- Keberagaman bahasa
- Keberagaman budaya
Baca: Info Beasiswa S2 di Inggris, Dapat Biaya Kuliah Program Master dan MBA di Oxford University
Jawaban Soal 2
Saya pernah ke museum.
Dengan berkunjung ke museum, kita bisa belajar mengenai sejarah di masa lalu.