Sir Francis Drake

Sir Francis Drake adalah orang Inggris pertama yang mengelilingi dunia


zoom-inlihat foto
sir-francis-drake-2.jpg
Wikimedia Commons
Sir Francis Drake, penjelajah dan privateer Inggris

Sir Francis Drake adalah orang Inggris pertama yang mengelilingi dunia




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Sir Francis Drake adalah penjelajah dan bajak laut Inggris yang dikenal sering membajak kapal Spanyol.

Pada tahun 1577 Sir Francis Drake dikirim Ratu Elizabeth ke Amerika Selatan dan kembali melalui Pasifik sehingga dia menjadi orang Inggris pertama yang mengelilingi dunia.

Sir Francis Drake pernah menjabat sebagai pemimpin tertinggi kedua dalam kemenangan Inggris atas armada Spanyol.

Menjadi marinir paling terkemuka Masa Elizabethan, Sir Francis Drake meninngal di lepas pantai Panama tahun 1596 dan dikuburkan di laut.[1]

Baca: Willem Janszoon (Penjelajah Belanda)

Peta rute penjelajahan dunia yang dilakukan Francis Drake
Peta rute penjelajahan dunia yang dilakukan Francis Drake (Wikimedia Commons/Continentalis)

  • Kehidupan Awal #


Francis Drake diperkirakan lahir antara tahun 1540 dan 1543 di tanah milik Lord Francis Russell.

Dia merupakan putra petani bernama Edmund Drake. Drake dibesarkan di antara kerabatnya di Plymouth, yakni keluarga Hawkins yang menjadi pedagang dan bajak laut.

Ketika berumur 18 tahun, dia mendaftar menjadi anggota armada keluarga Hawkins yang terkenal suka menjarah pantai Prancis.

Pada awal tahun 1560-an dia terlibat dalam perdagangan budak Afrika yang sangat diminati keluarga Hawkins.

Drake mulai memimipin kapalnya sendiri dalam perdagangan budak ilegal di Karibia yang dilakukan keluarga Hawkins.[2]

Baca: Bartholomeu Dias (Penjelajah Portugis)

  • Pembajakan dan Ekspedisi #


Pada tahun 1572 Drake mendapat izin dari Ratu Elizabeth untuk menjadi privateer atau bajak laut yang diberi wewenang oleh penguasa.

Dia diizinkan membajak semua kekayaan yang dimiliki oleh Raja Spanyol Philip II.

Drake mulai melakukan perjalanan mandiri ke Panama melalui Plymouth, dan berencana menyerang Kota Nombre de Dios yang menjadi markas Spanyol.

Dengan dua kapal dan kru berjumlah 73 orang, dia menyerbu kota itu. Namun, dia terluka parah dan menarik diri sehingga hanya ada sedikit yang bisa dirampas.

Mereka tetap berada di sana selama beberapa waktu sampai Drake sembuh, kemudian menyerbu permukiman Spanyol dan mengambil banyak emas dan perak.

Pada tahun 1577 Elizabeth II mengirim Drake untuk melawan Spanyol di sepanjang pantau Pasifik di Amerika Selatan.

Dia juga menugaskan Drake menjelajahi pantai barat laut Amerika Utara untuk mencari jalur barat laut.

Drake memimpin armada ke Selat Magellan dan mencapai Samudra Pasifik. Dia berlayar sampai pantai Chile dan Peru.

Dalam ekspedisi ini dia membajak kapal dagang Spanyol yang penuh dengan emas.

Dia lanjut berlayar menyeberangi Pasifik dan sampai ke Samudra Hindia. Dari sana dia melewati Tanjung Harapan dan kembali ke Plymouth tahun 1580.

Hasil rampasan membuatnya kaya, dan Elizabeth I mengangkatnya menjadi bangsawan tahun 1581.

Drake juga ditunjuk menjadi Wali Kota Plyouth dan anggota Majelis Rendah.[3]

Baca: Henry Hudson (Penjelajah Inggris)

  • Melawan Armada Spanyol #


Pada tahun 1585 hubungan antara Inggris dan Spanyol memanas. Drake diberikan kuasa untuk memimpin armada yang terdiri dari 25 kapal.

Dia berlayar ke Hindia Barat dan pantai Florida dan merampas banyak pelabuhan Spanyol di sana.

Ketika kembali, dia juga membawa militer Inggris yang gagal di Pulau Roanoke di lepas pantai Carolinas.

Drake kemudian memimpin armada lebih banyak (30 kapal) untuk menyerang Cadiz, pelabuhan Spanyol.

Dia menghancurkan sejumlah kapal yang sedang disiapkan menjadi armada Spanyol.

Pada tahun 1588 dia menjadi pemimpin tertinggi kedua, di bawah Laksamana Charles Howard, dalam kemenangan Inggris atas armada Spanyol.[4]

  • Kematian #


Pada tahun 1596 Elizabeth II kembali memanggil Drake dan sepupunya, John Hawkins, untuk merampas perbekalan Spanyol di Panama.

Setelah kekalahan di Nombre de Dios, armada Drake bergerka lebih jauh ke barat dan berlabuh di lepas pantai Portobelo, Panama.

Di sana Drake terkena disentri dan pada 28 Januari 1596 meninggal karena demam.

Jenazahnya dimasukkan di dalam peti timah dan dikuburkan di laut.[5]

(Tribunnewswiki/Tyo)



Nama Sir Francis Drake
Lahir 1540-1543
Meninggal 28 Januari 1596
Kebangsaan Inggris
Dikenal sebagai Penjelajah dan bajak laut


Sumber :


1. www.history.com
2. www.britannica.com
3. www.biography.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved