TRIBUNNEWSWIKI.COM - Info beasiswa dalam negeri kembali diberikan untuk pelajar di Indonesia.
Beasiswa ini diberikan oleh Global Youth Action.
Global Youth Action merupakan organisasi kepemudaan yang mengkampanyekan Sustainable Development Goals (SDGs).
Beasiswa dalam negeri ini ditujukan bagi para siswa/siswi SMA/sederajat serta mahasiswa/mahasiswi jenjang D3, D4, dan S1.
Beasiswa Global Youth Action ini memberikan uang bulanan sebesar Rp 300 ribu untuk siswa/siswi SMA/sederajat.
Sementara itu, untuk mahasiswa/mahasiswi akan mendapatkan uang sebesar Rp 600 ribu per bulan.
Peserta beasiswa yang lolos juga akan mendapatkan kesempatan untuk mengikuti program Global Youth Action nasional maupun internasional.
Terdapat tiga kategori beasiswa antara lain beasiswa SMA/sederajat, beasiswa mahasiswa berprestasi, dan beasiswa mahasiswa kurang mampu.
Baca: Info Beasiswa di Australia, Beasiswa S2 dan S3 di University of Sydney, Cek Syarat Daftarnya!
Baca: Info Beasiswa S2 dan S3 di Inggris, Biaya Ditanggung Penuh Selama Berkuliah di University of Oxford
Persyaratan Umum
1. WNI
2. Siswa aktif SMA/SMK/MA/sederajat
3. Mahasiswa aktif semua jurusan D3/D4/S1
4. Tidak ada minimal nilai rapor atau IPK
5. Mahasiswa yang sudah menerima beasiswa dari pemerintah ataupun dari pihak swasta tetap diperbolehkan mendaftar
Persyaratan bagi Pelajar SMA/Sederajat
1. Kartu pelajar
2. Scan nilai rapor semester terakhir
3. Sertifikat kegiatan akademik maupun non-akademik
4. Surat pernyataan keabsahan dokumen
Baca: Info Beasiswa S2 dan S3 di Inggris, Biaya Ditanggung Penuh Selama Berkuliah di University of Oxford
Persyaratan Dokumen Jalur Mahasiswa Berprestasi
1. Kartu Tanda Mahasiswa (KTM)
2. Curriculum Vitae (CV)
3. KHS kumulatif dan KRS semester akhir
4. Mahasiswa baru dapat menggunakan scan rapor semester 5 dan nilai UN
5. Sertifikat kegiatan akademik maupun non-akademik
6. Surat pernyataan keabsahan dokumen
Baca: Info Beasiswa Dalam Negeri, Dapat Biaya Kuliah hingga Rp 500 Ribu dan Laptop Gratis, Simak Syaratnya
Persyaratan Dokumen Jalur Mahasiswa Kurang Mampu