Langgar Protokol Kesehatan dan Positif Covid-19 di Portugal, Kapan Cristiano Ronaldo Bermain Lagi?

Cristiano Ronaldo jadi bintang sepak bola dunia terbaru yang terkonfirmasi terjangkit positif Covid-19.


zoom-inlihat foto
naldo-mbappe.jpg
AFP
Penyerang Portugal Cristiano Ronaldo (kiri) berbicara dengan penyerang Prancis Kylian Mbappe (tengah) selama pertandingan sepak bola Nations League antara Prancis dan Portugal, pada 11 Oktober 2020 di Stade de France di Saint-Denis, di luar Paris.


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Kabar soal Cristiano Ronaldo yang terjangkit Covid-19 diketahui lewat Twitter timnas Portugal pada Selasa (13/10/2020).

Konfirmasi kasus positif Covid-19 yang menimpa Cristiano Ronaldo terjadi selang tak lama pasca laga internasional.

Cristiano Ronaldo sendiri terlibat dalam lagaPortugal versus Prancis pada matchday ketiga Grup A3 UEFA Nations League 2020-2021, Minggu (11/10/2020).

Meski begitu, Ronaldo sendiri merasa sehat dan tidak mengalami gejala apapun.

Kini pemain Juventus itu menjalani isolasi diri, ditengah masa-masa persiapan jelang laga Portugal melawan Swedia.

 Sedangkan para pemain pemain portugal lainnya telah dinyatakan negatif dan siap untuk berlaga.

"Cristiano Ronaldo dibebaskan dari tugas Tim Nasional setelah tes positif Covid-19, jadi dia tidak akan bermain dalam laga menghadapi Swedia." kata Federasi Sepak Bola Portugal, dilansir dari Mirror.

Disisi lain, sebenarnya Ronaldo tak diperbolehkan oleh Juventus untuk berangkat dan bermain untuk Timnas Portugal.

Namun sang megabintang memberontak dan akhirnya memicu beberapa pemain Juventus lain mengikuti langkahnya untuk bermain di timnas masing-masing.

Baca: Posting Foto dan Puji Cristiano Ronaldo di Sosmed, Kylian Mbappe Bahagia Bertemu Sang Idola

Juventus mengeluarkan larangan untuk skuadnya agar tidak bermain di timnas masing-masing setelah beberapa staf di klub dinyatakan positif Covid-19 beberapa waktu lalu.

Ronaldo pun dipastikan akan menjalani isolasi mandiri dan beberapa kali uji tes untuk menindaklanjuti Covid-19.

Lalu, berapa lama kira-kira waktu yang dibutuhkan mantan pemain Manchester United dan Real Madrid itu untuk kembali berlaga?

Seperti diketahui, proses penyembuhan setiap pengidap virus corona berbeda-beda karena tergantung kekuatan antibodi masing-masing.

Kylian Mbappe, terlihat sangat sumringah ketika bertemu Ronaldo pada laga Prancis vs Portugal di UEFA Nations League, Senin (12/10/2020).
Kylian Mbappe, terlihat sangat sumringah ketika bertemu Ronaldo pada laga Prancis vs Portugal di UEFA Nations League, Senin (12/10/2020). (Twitter @@KMbappe)

Dalam unggahannya beberapa waktu lalu, dia menyebut bahwa atlet bisa sembuh relatif lebih cepat dari orang umum karena pola makan dan nutrisinya terjaga.

"Makanya kamu lihat kenapa pebasket NBA atau pesepak bola cuma empat hari bisa sembuh. Jawabannya adalah karena protein dan suplemen mereka tercukupi," kata dokter sekaligus influencer Indonesia, Tirta Hudi.

Contoh lain yakni rekan setim Ronaldo di Juventus, Paulo Dybala.

Melansir dari Bolasport.com, pemain asal Argentina itu membutuhkan waktu sekitar 16 hari sejak kali pertama terkonfirmasi terpapar Covid-19 hingga kembali ke lapangan.

Baca: Juventus dan Barcelona Satu Grup di Liga Champions: Akhirnya, Duel Ronaldo vs Messi Terjadi Lagi

Dua pilar Bianconeri lainnya, Blaise Matuidi dan Daniele Rugani, membutuhan waktu lebih lama buat pulih yaitu 28 hari.

Proses penyembuhan Kylian Mbappe justru lebih kilat, yakni cuma sekitar 12 hari.

Ronaldo sendiri dikenal sebagai sosok yang sangat menjaga pola makan, terutama asupan protein.





Halaman
123
Penulis: Haris Chaebar
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Pokun Roxy (2013)

    Pokun Roxy adalah sebuah film horor komedi Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved