Kebotakan

Kebotakan merupakan kondisi kerontokan rambut yang parah yang menyebabkan adanya bagian pitak di kulit kepala.


zoom-inlihat foto
ilustrasi-kebotakan2.jpg
mraoraor
Ilustrasi seseorang mengalami gejala kebotakan

Kebotakan merupakan kondisi kerontokan rambut yang parah yang menyebabkan adanya bagian pitak di kulit kepala.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Kebotakan merupakan kondisi yang membuat seseorang mengalami kerontokan di kulit kepala.

Kebotakan bisa terjadi pada siapa saja, namun lebih sering dialami oleh pria.

Botak atau alopecia dapat disebabkan oleh banyak hal, mulai dari keturunan, paparan bahan kimia, hingga penyakit tertentu.

Kebotakan bisa bersifat sementara atau permanen.

Sebagian besar kasus kebotakan dapat diatasi bila diketahui lebih awal dan diberikan perawatan yang tepat.

Kebotakan dibagi menjadi 3, yakni sebagian area kepala (alopecia areata), seluruh kepala (alopecia totalis), dan seluruh tubuh (alopecia universalis).

Kondisi kebotakan ditandai dengan adanya kerontokan yang bisa juga disebabkan karena adanya penyakit autoimun.

Penyebab kebotakan yang paling umum adalah karena usia dan faktor genetik.

Mereka yang sudah menginjak usia di atas 40 tahun atau memang memiliki faktor keturunan lebih mudah mengalami kerontokan rambut. (1)

Baca: Mimisan

Baca: Cegukan

Baca: Vertigo

  • Penyebab #


Normalnya, setiap orang kehilangan sekitar 50-100 helai rambut setiap harinya.

Dalam jumlah tersebut, kerontokan masih dinilai normal dan wajar.

Jika jumlah rambut yang rontok setiap hari lebih banyak daripada itu, Anda perlu mencari tahu penyebabnya agar dapat segera diatasi sebelum terjadinya kebotakan.

Beberapa hal yang dapat menyebabkan rambut rontok secara berlebihan dan berpotensi menimbulkan kebotakan adalah:

1. Faktor keturunan

Penyebab kebotakan yang paling sering adalah faktor keturunan atau genetik.

Kondisi ini bisa mengakibatkan androgenic alopecia dengan pola kebotakan yang khas.

Kebotakan jenis ini sering ditandai dengan penipisan rambut dan mundurnya garis batas rambut pada dahi.

Botak akibat keturunan bisa dimulai sejak remaja dan terjadi secara bertahap seiring pertambahan usia.

2. Perubahan hormon

Berbagai kondisi yang menyebabkan perubahan kadar hormon di dalam tubuh dapat menyebabkan kebotakan.

Beberapa contoh kondisi bisa mengganggu kadar hormon adalah kehamilan, melahirkan, menopause, PCOS, dan gangguan tiroid.

Kebotakan akibat perubahan hormon umumnya bersifat sementara.

3. Penyakit tertentu

Sejumlah kondisi medis, seperti penyakit autoimun bisa menyebabkan kebotakan sebagian.

Adanya infeksi jamur pada kulit kepala (tinea capitis), dan gangguan mental yang disebut trikotilomania, juga bisa menyebabkan kebotakan.

Selain itu, kejadian yang menimbulkan stres atau gangguan psikologis, seperti kematian orang terkasih atau perceraian, juga bisa menyebabkan rambut rontok dan botak.

4. Obat-obatan

Kebotakan juga bisa terjadi akibat efek samping obat-obatan, seperti obat untuk kanker (kemoterapi), depresi, atritis, asam urat, hipertensi, atau penyakit jantung.

Bila botak terjadi setelah Anda menggunakan obat tertentu, sebaiknya konsultasikan ke dokter agar dapat dilakukan penggantian atau penghentian obat.

Jangan langsung mengganti atau menghentikan obat tanpa sepengetahuan dokter.

5. Terapi radiasi

Terapi radiasi atau radioterapi yang dilakukan untuk mengobati kanker bisa menyebabkan kebotakan, terutama bila terapi dilakukan di area kepala atau leher.

Meski demikian, kebotakan akibat radiasi umumnya bersifat sementara dan rambut bisa tumbuh kembali beberapa bulan setelah terapi selesai.

6. Penataan dan perawatan rambut

Terlalu sering menata rambut dengan cara ditarik, seperti kuncir kuda atau kepang, bisa menyebabkan kebotakan.

Kebotakan jenis ini disebut traction alopecia.

Selain itu, perawatan rambut secara berlebihan, misalnya terlalu sering mewarnai rambut, mengeriting, atau meluruskan rambut, juga berpotensi menyebabkan kebotakan.

Hal ini karena kebiasaan tersebut dapat membuat rambut menjadi rapuh dan mudah rontok. (2)

  • Gejala #


Gejala yang dialami setiap orang akan berbeda karena tergantung pada tingkat keparahan.

Kebotakan bisa terjadi hanya di rambut kepala, bisa juga terjadi pada bagian tubuh yang lain.

Seperti pitak hanya pada satu bagian hingga di berbagai bagian.

Pada awalnya, kebotakan akan muncul pada rambut kepala atau bagian lain, sampai akhirnya rambut rontok atau pitak tersebut mengalami peningkatan kuantitas.

Gejala kebotakan juga berpengaruh pada kuku jari tangan dan juga kuku jari kaki.

Biasanya, penderita kebotakan akut akan mengalami munculnya bintik atau garis putih pada kuku yang berubah kusam dan kasar, serta ujung kuku yang bergelombang. (3)

Baca: Penyakit Paru-Paru Basah

Baca: Migrain

  • Pengobatan #


Penanganan botak tergantung dari penyebab yang mendasari penyakit tersebut muncul.

Cara terbaik adalah dengan menghilangkan penyebab.

Secara umum, terapi kebotakan bisa dilakukan dengan menghindari stress, penghentian obat pemicu kebotakan, dan perbaikan nutrisi dengan mengonsumsi suplemen.

Namun, konsumsi suplemen harus sesuai dengan dosis harian karena jika dosis berlebihan, misalnya pada konsumsi zat besi dan vitamin A yang berlebihan dapat menyebabkan kerontokan rambut yang lebih parah.

Pada dosis yang lebih tinggi lagi, zat besi dapat menyebabkan kematian.

Jika penyebab sulit diidentifikasi atau telah dilakukan upaya tersebut di atas dan kebotakan masih menetap, maka terapi yang dapat diberikan adalah:

  • Minoxidil: untuk memicu pertumbuhan dan mencegah penipisan rambut. Jika penyebab dapat dihilangkan, pemakaian obat ini dapat dihentikan
  • Laser: untuk memicu pertumbuhan rambut. Efek jangka panjang dan keamanan dari terapi ini belum diketahui
  • Transplantasi rambut (4)

(TribunnewsWiki.com/Restu)



Nama Penyakit Kebotakan
Jenis Penyakit Penyakit Kepala
Gejala atau Ciri Kerontokan rambut yang parah hingga pitak
   


Sumber :


1. www.sehatq.com
2. www.alodokter.com
3. hallosehat.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Malam 3 Yasinan

    Malam 3 Yasinan adalah sebuah film horor Indonesia
  • Film - Pokun Roxy (2013)

    Pokun Roxy adalah sebuah film horor komedi Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved