TRIBUNNEWSWIKI.COM - MotoGP Austria 2020 akan digelar hari ini, Minggu (16/8/2020), di Sirkuit Red Bull Ring, Austria.
Link Streaming MotoGP Austria 2020 bisa dilihat di akhir berita ini.
Pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales, berhasil menjadi yang terbaik dalam kualifikasi MotoGP Austria, Sabtu (15/8/2020).
Maverick Vinales memiliki catatan waktu terbaik 1 menit 23,450 detik.
Di belakang Maverick Vinales ada pembalap Pramac Racing Ducati, Jack Miller.
Miller mendapat lap time terbaiknya 1 menit 23,518 detik.
Baca: Andrea Dovizioso Tinggalkan Ducati, Akhiri Kerja Sama selama 8 Tahun
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo, berada di belakangnya dengan lap time 1 menit 23,537 detik.
Adanya dua pembalap Yamaha di barisan depan memberi angin segar kepada pabrikan Iwata itu.
Sirkuit Red Bull Ring memang dikenal kurang bersahabat dengan Yamaha.
MotoGP kembali ke Red Bull Ring pada musim 2016 lalu setelah absen selama 18 di sirkuit tersebut.
Pada MotoGP Austria 2016, dua pembalap Ducati, yakni Andrea Iannone dan Andrea Dovizioso, menduduki podum pertama dan kedua.
Musim berikutnya, Andrea Dovizioso menaiki podium tertinggi, diikuti pembalap Repsol Honda Marc Marquez dan Dani Pedrosa.
Setahun kemudian, Ducati kembali membawa dua pembalapnya ke podium Red Bull.
Lorenzo berhasil menang, sedangkan Dovi di podium ketiga.
Baca: Dani Pedrosa Disebut sebagai Orang di Balik Kesuksesan KTM di MotoGP Brno
Musim lalu, Ducati kembali tampil gemilang karena Dovi berhasil menang.
Rekam jejak Ducati di Red Bull berkebalikan dengan Yamaha.
Yamaha dapat dikatakan selalu mengalami kesusahan ketika berlaga di Red Bull Ring.
Selama empat musim terakhir, mereka tidak pernah menang di sirkuit itu.
Hasil terbaik mereka adalah podium ketiga, Jorge Lorenzo, pada musim 2016 dan podium ketiga, Fabio Quartararo, pada musim 2019.
Namun, dengan adanya dua pembalapnya di barisan depan, bisa saja Yamaha menunjukkan hasil di luar perkiraan.