Ingin Berfoto dengan Sapi yang Akan Disembelih, Pria Ini Justru Kena Tendang hingga Tersungkur

Dalam video tersebut terlihat seorang pria melakukan pose berfoto di belakang lembu, namun ia malah ditendang lembu sampai tersungkur.


zoom-inlihat foto
pria-ingin-foto-bersama-lembu-kurban-yang-akan-disembelih.jpg
TIKTOK @ ridwanmubarakk99
Video pria ingin foto bersama lembu kurban yang akan disembelih. Namun belum siap untuk berpose, bapak tersebut ditendang oleh lembu sampai tersungkur ke depan.


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Seorang pria ditendang sapi hingga tersungkur saat ingin berselfie.

Sapi yang akan disembelih tersebut menendang pria itu hingga tersungkur.

Perayaan Idul Adha selalu selalu menyisakan banyak kisah unik.

Mulai dari hewan kurban yang mengamuk, lepas dan lainnya.

Banyak pula orang yang mengabadikan momen kurban tersebut dengan mengambil foto dan video.

Sebagian juga mengabadikan momen bersama hewan kurbannya sebelum disembelih dengan mengambil foto atau video.

Baca: Kronologi dan Fakta Pelecehan Seksual Dosen Berkedok Penelitian Swinger di Yogyakarta yang Viral

 

Di antara momen lucu saat kurban ada yang akhirnya menjadi viral di media sosial.

Seperti momen seorang pria yang ditendang sapi yang viral di Tik Tok.

Dalam video tersebut terlihat seorang pria melakukan pose berfoto di belakang lembu, momen lucu terjadi ketika dirinya ditendang lembu sampai tersungkur.

Video itu diunggah oleh pengguna TikTok @ridwanmubarakk99, pada hari Sabtu (1/8/2020).

"niatnya sih baik, mau foto,tapiiii," tulisnya.

Baca: Video Viral Emak-emak Rebut Celurit dan Gagalkan Aksi Begal yang Hendak Ambil Motor di Bekasi

Sampai hari ini, Selasa (4/8/2020), video ini sudah disaksikan sebanyak 1,4 juta tayangan.

Pada video terlihat seorang pria ingin mengabadikan momen bersama lembu kurban yang akan disembelih.

Namun belum siap untuk berpose, bapak tersebut ditendang oleh lembu sampai tersungkur ke depan.

Kejadian tersebut malah menjadi bahan tertawaan teman-temannya di sekitar, terdengar suara tertawa melihat bapak tersungkur ditendang lembu.

Baca: Viral Pelecehan Seksual Swinger oleh Oknum Dosen, Korban Diduga Lebih dari 50 Orang

Video ini dianggap lucu oleh warganet.

Berbagai respon diberikan warganet dan tertawa melihat bapak yang ditendang ketika ingin berfoto dengan lembu.

Baca: Viral Video Seorang Pria Nekat Minum Darah Sapi Kurban, Ditampung di Gelas Langsung Diteguk

Meski demikian, sebagian warganet ikut sedih melihat bapak di video, karena terlihat ditendang cukup kuat sampai tersungkur.

Warganet juga menyebut sapinya mengajak bapak itu bercanda, sehingga sangat pas momen ketika direkam dengan momen bapak itu ditendang.

Baca: VIRAL Video Ibu-ibu Pembeli Bentak dan Maki Anggota TNI karena Tak Terima Diingatkan Memakai Masker

Sebagian warganet juga menyebut, bapak di video menghalanginya direkam, sehingga ditendang agar bisa memberikan ruang lebih besar padanya.





Halaman
12
Editor: haerahr
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved