TRIBUNNEWSWIKI.COM - Banyak orang yang penasaran dengan nama mereka di kontak HP orang lain.
Hal tersebut lantaran mereka penasaran apakah nama mereka diubah atau diberi sebutan aneh-aneh di kontak orang lain.
Dengan banyaknya trik, ternyata ada juga cara mengetahui nama kita di kontak HP orang lain.
Bahkan cara ini dibilang cukup mudah dan tidak ribet.
Yakni hanya dengan menginstall aplikasi dan menggunakannya.
Dengan itu kita langsung bisa mengetahui hasil dari nama kita di kontak orang lain.
Baca: Presiden Donald Trump Akan Segera Blokir TikTok, Berdalih Aplikasi Ini Membahayakan dan Jadi Ancaman
Baca: TikTok Beri Jaminan Setelah Aplikasinya Dilarang India: Kami Tak Bagikan Informasi Ke China
Berikut adalah caranya dikutip dari Nextren:
1. Kamu harus mendownload aplikasi bernama Getcontact di Play Store atau App store.
2. Jika sudah kamu tinggal masuk ke dalam aplikasi tersebut dan ikuti langkah yang ada.
Nantinya jika sudah kamu akan masuk ke tampilan menu aplikasi ini.
3. Jika kamu ingin melihat dengan nama apa saja kamu disimpan namanya kamu bisa ke bagian pilihan tentang tag kamu yang berada di tengah.
Disana kamu akan melihat dengan nama apa saja nomor hape kamu disimpan.
Namun, jika tidak ada maka kemungkinan belum banyak orang yang menyimpan nomor kamu.
Sayangnya pada aplikasi ini kamu tidak bisa melihat siapa yang menyimpan nomor kamu.
Kamu hanya bisa mengetahui dengan nama apa nomor kamu disimpan.
Namun, tentu hal tersebut sudah cukup untuk kamu yang penasaran bukan.
Jadi kalian yang tertarik buat coba dan penasaran juga langsung coba saja lakukan cara tersebut.
Baca: Pemerintah Akan Luncurkan Aplikasi L-Cov untuk Lacak Penyebaran Covid-19 melalui Smartphone Android
(Nextren/Kelvin Layzuardy)(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Farid)
Artikel ini telah tayang di Tribunsumsel.com dengan judul Cara Mengetahui Nama Kamu di Kontak HP Orang Lain, Hanya Gunakan Aplikasi ini