TRIBUNNEWSWIKI.COM - Virus Corona telah membuat kegiatan belajar mengajar tengganggu secara signifikan.
Belajar dari rumah atau secara online pun menjadi salah satu hal yang harus dijalani oleh para pelajar/mahasiswa di Indonesia.
Dunia pendidikan di Indonesia pun kini mau tidak mau akan tetap melanjutkan agenda sesuai dengan jadwal ditentukan, meski tengah dilanda Covid-19.
Di level perguruan tinggi, kini telah sampai pada tahap Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi (SBMPTN).
Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) untuk Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi (SBMPTN) 2020 atau UTBK-SBMPTN 2020 tahap I digelar mulai (5/7/2020) hari ini.
Jadwal UTBK-SBMPTN 2020 tahap I akan digelar hingga Selasa (14/7/2020) kedepan.
Kemudian dilanjutkan tahap II yang akan digelar pada 20 – 29 Juli 2020.
Terdapat dua sesi dalam pelaksanaan UTBK-SBMPTN 2020:
- Sesi pertama mulai pukul 09.30 waktu setempat
- Sesi kedua pukul 14.30 waktu setempat.
Baca: Ingat, Batas Akhir Cetak Ulang Kartu UTBK-SBMPTN 2020 Tahap II Berakhir Besok Pukul 16.00 WIB
Baca: Besok Pelaksanaan UTBK 2020, Peserta Wajib Patuhi Protokol Kesehatan Sebelum hingga Sesudah Ujian
Sebelum mengikuti tes UTBK-SBMPTN 2020 di lokasi ujian, ada beberapa hal yang harus diperhatikan oleh pelaksana maupun peserta.
Satu yang paling penting adalahh membawa dokumen-dokumen yang diperlukan.
Peserta tes UTBK-SBMPTN 2020 diwajibkan membawa tiga dokumen penting.
Melalui sosial media, akun Twitter LTMPT OFFICIAL menjelaskan apa saja dokumen yang wajib dibawa peserta UTBK-SBMPTN 2020. Tiga dokumen terdiri dari :
- Kartu Tanda Peserta UTBK- SBMPTN 2020 (terbaru)
- Fotokopi Ijazah bagi lulusan 2018 dan 2019 atau Surat Keterangan Lulus (SKL) bagi angkatan 2020
- Identitas diri lainnya seperti KTP atau SIM
Selain tiga dokumen diatas, para peserta UTBK-SBMPTN 2020 tidak perlu membawa dokumen lainnya.
Meski begitu karena keberadaan Covid-19, peserta tetap disarankan membawa alat tulis sendiri dan tentu hand sanitizer.
Mengutip laman Tribunnews.com berjudul Contoh Soal UTBK-SBMPTN 2020 Beserta Jawaban, Materi TPS Tentang Penalaran Umum, dianjurkan juga para peserta untuk membawa face shield dan sarung tangan; makanan dan minuman pribadi; obat pribadi; tisu basah/kering; dan perlengkapan ibadah pribadi. Protokol kesehatan pun tetap menjadi harga mati dalam UTBK-SBMPTN 2020 ini.