Niat Gandakan Uang, Calon Bupati Sorong Selatan Alami Nasib Apes Rp 100 Juta Raib Dibawa Dukun

Nasib apes dialami bakal calon bupati Sorong Selatan yang berniat gandakan uang, Rp 100 malah raib dibawa kabur dukun


zoom-inlihat foto
yunus-saat-dirawat-di-puskesmas-jampang-tengah.jpg
Istimewa/Polsek Jampang Tengah
Yunus saat dirawat di Puskesmas Jampang Tengah.


Mereka mempunyai menggandakan uang di curug yang dituju itu.

Berdasarkan informasi dari Usep, ketika tiba di curug, Yusuf dan dua rekannya diberi minum susu di dalam kaleng oleh si ustaz yang ternyata merupakan seorang dukun.

Hampir satu jam mereka di curug.

Baca: Santet ke Suami Tak Mempan Meski Bayar Dukun Rp 40 Juta, Aulia Kesuma Coba Beli Senjata Api

Tak butuh waktulama, Yusuf dan dua rekannya pingsan.

Kemudian, si dukun ini membawa kabur uang Rp 100 juta yang ditenteng Yunus.

Ketika tiba di area parkir, dukun itu masih sempat menemui sekretaris Yunus dan meminta supaya mereka membawa bakal calon bupati Sorong Selatan pulang.

"Bantuin itu tamunya enggak bisa jalan karena badannya kebesaran, saya mau ke rumah Abah dulu," kata Usep menirukan perkataan saksi.

"Rizki bersama dengan dua warga sekitar yang berada di lokasi tersebut langsung menuju ke lokasi Curug Pareang dan setibanya di tempat ternyata Yunus bersama Ibu Haji dan suaminya dalam keadaan tidak sadarkan diri," tuturnya.

Usai peristiwa tersebut, kata Usep, Rizki langsung melaporkan ke Polsek Jampang Tengah.

Tidak pernah mengeluh sakit

Bakal calon wakil bupati, Alexander Dedaida, sudh mengkonfirmasi bahwa pasangannya pada Pilkada Sorong Selatan, Yusuf, pingsan di Sukabumi.

Dia menuturkan, Yusuf telah empat bulan di Jakarta dan akan kembali ke Sorong Selatan.

"Kurang lebih empat bulan beliau di jakarta. Karena kondisi lockdown tidak ada penerbangan pesawat dari Jakarta ke Sorong, akhirnya Pak Yunus memutuskan untuk tinggal di Jakarta menunggu rekomendasi partai. Rencana kepulangannya dari Jakarta Jumat malam, 19 Juni besok. Namun, musibah telah terjadi dan kami sangat terpukul dengar kabar ini," ketika Alexander Dedaida, saat dihubungi, Rabu (17/6/2020).

Baca: Prasasti Keraton Agung Sejagat Ternyata Hanya Batu Biasa, Desainnya Hasil Pencarian di Google

Alex menjelaskan, selama maju di panggung politik, Yunus tidak pernah mengeluh sakit.

Terakhir kali bersua, Alex dan Yunus juga berolahraga bersama.

"Saya berharap kepada tim medis di sana untuk menangani ketiga korban secara baik," kata dia.

Sedangkan, Kapolsek Jampang Tengah AKP Usep Nurdin menerangkan, Yunus dan suami dari ibu haji warga Bogor sudah dalam keadaan sehat.

Sementara itu, ibu haji tersebut masih menjalani perawatan tim medis di Puskesmas Jampang Tengah.

"Malam ini kedua korban masih dimintai keterangan penyidik. Juga termasuk sekretaris pribadinya Pak Yunus," tuturnya.

Sampai sekarang polisi masih menyelidiki kasus ini.

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Kaka, TRIBUNJABAR)

Sebagian artikel ini telah tayang di TribunJabar dengan judul "Niat Menggandakan Uang, Pria yang Disebut-sebut Calon Bupati Sorong Selatan Ditipu Dukun Sukabumi"





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Red CobeX (2010)

    Red CobeX adalah sebuah film komedi Indonesia yang
  • Film - Utusan Iblis (2025)

    Utusan Iblis adalah sebuah film horor Indonesia yang
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved