Sebarkan Video Syur Mirip Syahrini, Pelaku yang Akui Fans Luna Maya Kini Terancam 12 Tahun Penjara

Pelaku penyebar hoax video syur mirip Syahrini mengungkap dirinya adalah fans Luna Maya dan tak rela Syahrini menikah dengan Reino Barack.


zoom-inlihat foto
vide-syur-mirip-syahrini.jpg
Instagram @danunyinyir99 via Tribun Timur
Foto yang diunggah oleh akun Instagram @danunyinyir99 yang menyebarkan hoax video syur mirip Syahrini. Pelaku kemudian mengungkap bahwa dirinya adalah fans Luna Maya dan tak rela Syahrini menikah dengan Reino Barack. Selain itu pelaku mengatakan motif keduanya adalah untuk menambah follower akun Instagram miliknya.


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Penyanyi Rini Fatimah Jaelani atau Syahrini kembali tersandung masalah.

Kali ini, seseorang mengunggah foto Syahrini dan disandingkan dengan tangkap layar perempuan dalam sebuah video pornografi.

Unggahan tersebut kemudian menimbulkan opini publik bahwa terdapat video syur mirip Syahrini.

Informasi hoax itu diunggah oleh pelaku yang berjenis kelamin perempuan berinisial MS di akun instagram @danunyinyir99.

Bersama pengacara kondang Hotman Paris Hutapea, pihak Syahrini melaporkan kasus tersebut pada Polda Metro Jaya.

Berikut penjelasan lebih lanjut mengenai kasus yang dilaporkan sebagai pencemaran nama baik Syahrini tersebut.

Baca: Ayah Angkat Syahrini Bongkar Masa Lalu Kelam, Sosialita Junita Liesar Beberkan Balik Aib Laurens

Baca: Ayah Angkat Bongkar Skandal Masa Lalu Syahrini, Ungkap Istri Reino Barack Nginap dengan Lelaki Tua

Pelaku telah diamankan Polda Metro Jaya

Gelar perkara atas kasus tersebut disiarkan melalui siaran langsung di akun Instagram @humas.pmj pada Kamis, (28/5/2020).

Pihak kepolisian melalui Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus memberikan keterangannya.

Seperti yang diterangkan Yusri, pemilik akun @danunyinyir berinisial MS telag diamankan oleh Polda Metro Jaya.

Pelaku ditangkap di kediamannya, di kawasan Kediri, Jawa Timur.

Pelaku mengaku membenci Syahrini, dan merupakan fans dari Luna Maya

Terbongkar foto-foto lama Syahrini bersama Luna Maya, ternyata akrab bahkan merokok bareng.
Foto-foto lama Syahrini bersama Luna Maya yang ternyata sempat menjadi teman akrab (Instagram @lambe_turah_newson)

Dalam kesempatan tersebut Yusri mengungkap motif pelaku mengunggah informasi hoax berupa video syur mirip Syhrini.

Dari keterangan Yusri Yunus, tersangka mengaku memiliki motif mengunggah konten tersebut karena membenci Syahrini.

Yusri mengungkapkan, tersangka MS merupakan penggemar Luna Maya.

Pelaku merasa sakit hati karena Reino Barack, yang diketahui merupakan mantan kekasih Luna Maya, justru menikah dengan Syahrini.

"Motif pertama, pengakuan dari awal yang bersangkutan, bahwa ada satu kebencian kepada korban (Syahrini) karena dia mengaku memang fans satu public figure juga yang ada," kata Yusri Yunus dalam siaran langsung di akun Instagram @humas.pmj, Kamis (28/5/2020).

"Dia menuduh bahwa korban (Syahrini) ini mengambil orang terdekat dari fansnya," lanjut Yusri.

Sebarkan hoax untuk menambah pengikut atau follower Instagram

Syahrini dan Reino Barack saat berlibur di Capri, Italia.
Syahrini dan Reino Barack saat berlibur di Capri, Italia. (Instagram/princessyahrini)

Tak hanya membenci Syahrini, pelaku mengatakan pada kepolisian dirinya memiliki motif kedua dari perbuatannya menyebarkan hoax video syur mirip Syahrini.





Halaman
12
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved